Pemerintahan
Keren…Bupati Lumajang Isyaratkan Penghafal Al Qur’an bisa Mendapat Beasiswa
Memontum Lumajang – Pemkab Lumajang memberikan beasiswa kepada anak-anak jalur hafidz dan hafidzah yang ingin kuliah di perguruan tinggi. Hal tersebut disampaikan Bupati Lumajang, H Thoriqul Haq M.ML saat memberikan arahan dalam acara Silaturahim Dan Deklarasi Jam’iyyah Mudarasatil Qur’an Lil Hafizhat (JMQH) Kabupaten Lumajang, di Gedung Kantor NU Lumajang, Sabtu (09/10/21).
baca juga:
- Perumda Tugu Tirta Permudah Sambungan Baru untuk Masyarakat Kota Malang
- Berhasil Kendalikan Inflasi, Pemkab Jember Raih Penghargaan Nasional dan Jatim
- Pemasaran Pisang Mas Kirana Lumajang Miliki ‘Dekengan Pusat’ untuk Tembus Pasar Global
- Pj Wali Kota Malang Minta Peserta Pilkada Taati Peraturan Pemasangan APK
- Paripurna DPRD, Pjs Bupati Trenggalek Serahkan Nota Keuangan Raperda APBD 2025
Pihaknya memberikan suport dengan cara memberikan beasiswa. “Begitu mau kuliah namun tidak punya kemampuan untuk biaya kuliah, kita Pemkab Lumajang memberi beasiswa,” ujar Bupati.
Dijelaskan, untuk mendapatkan beasiswa tersebut para calon mahasiswa harus lulus seleksi dan sesuai kriteria yang telah ditentukan. Bupati berkeinginan kepada para hafidz dan hafidzah di Lumajang juga memiliki prestasi akademik yang dapat memberikan wawasan dan ilmu keagamaan. “Begitu lulus kuliah mereka bisa menjadi ahli tafsir, ahli hadits atau ahli fiqih dan juga sekaligus penghafal Al Qur’an,” ungkapnya.
Bupati mengapresiasi seluruh pengurus dan anggota Jam’iyyah Mudarasatil Qur’an Lil Hafizhat. Harapannya dengan terbentuknya JMQH di Kabupaten Lumajang bisa mempertemukan antara anak-anak dengan ustadz atau ustadzah untuk terus semangat belajar dan menghafalkan Al Qur’an, sehingga ke depan bisa menambah para hafidz dan hafidzah. (kom/adi/gie)