Kota Malang

Kuatkan Potensi Kampung Tematik, Pemkot Malang Rencanakan Pengecatan Ulang dengan CSR

Diterbitkan

-

CAT: Suasana Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang. (ist)

Memontum Kota Malang – Pemerintah Kota (Pemkot) Malang melalui Dinas Kepemudaan, Olah Raga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Malang berencana akan menguatkan dan meningkatkan potensi Kampung Warna-warni Jodipan (KWJ) dan Kampung Tridi. Salah satu cara yang dilakukan, yakni dengan melakukan pengecatan ulang di dua titik lokasi itu.

Kepala Disporapar Kota Malang, Baihaqi, menyampaikan jika pengecatan ulang itu dilakukan karena melihat kondisi cat dari kedua kampung tersebut dinilai sudah mulai memudar. Sementara rencana pengecatan, akan mengandalkan dari bantuan Corporate Responsibility Society (CSR).

“Selain kedua kampung itu, nantinya Kampung Biru yang ada di seberang juga akan dilakukan pengecatan. Namun, dengan mengandalkan bantuan dari CSR. Jadi selain cat, juga ada biaya pengecatan,” kata Baihaqi, Sabtu (13/07/2024) tadi.

Baca juga :

Advertisement

Selain itu, ujarnya, Disporapar Kota Malang juga sedang melakukan komunikasi bersama dengan pihak terkait. Itu karena, biaya yang dibutuhkan cukup besar.

“Ini yang sedang kita pikirkan dan harus dibahas secara teknis dengan stakeholder terkait. Kalau biaya perawatan, itu ditanggung oleh masyarakat kampung. Jadi dari uang tiket pengunjung itu, nantinya untuk biaya perawatan. Karena inikan juga asetnya masyarakat,” ucapnya.

Diakhir, Baihaqi juga menambahkan bahwa kehadiran Pemkot Malang, tentunya untuk melakukan pembinaan, pemberdayaan masyarakat dan tata kelola. Tidak menutup kemungkinan juga akan menjadi jembatan untuk mencari sumber dana lain dari CSR.

“Karena kalau secara full itu ditanggung oleh pemerintah itu tidak bisa, sehingga kami membutuhkan adanya CSR,” imbuh Baihaqi. (rsy/sit)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas