Hukum & Kriminal

Maling Sapi Kembali Teror Warga Lumajang, Tiga Ekor dalam Satu Kandang Amblas

Diterbitkan

-

Maling Sapi Kembali Teror Warga Lumajang, Tiga Ekor dalam Satu Kandang Amblas

Memontum Lumajang – Entah sampai kapan teror pencurian sapi di Kabupaten Lumajang, bakal berakhir. Problem yang sudah puluhan tahun tersebut, kembali terjadi dan menghantui masyarakat.

Seperti yang dialami Buniran, warga Dusun Sumber Tumpuk, Desa Kalipenggung, Kecamatan Randuagung, Kabupaten Lumajang, Kamis (10/11/2022) dini hari. Sebanyak tiga ekor sapi dalam satu kandang miliknya, amblas digondol kawanan maling sapi.

“Kalipenggung jebol, mas. Tiga ekor sapi warga amblas,” ujar Amir, warga setempat.

Baca juga :

Advertisement

Kapolsek Randuagung, AKP Darmanto, ketika dikonfirmasi Memontum.com membenarkan terkait kejadian tersebut. Dirinya mengatakan, bahwa dari tiga ekor sapi yang dibawa kabur, satu ekor sudah berhasil diketemukan.

“Betul (kejadian, red), mas. Ini masih dalam pencarian. Ditemukan satu ekor dan sisa dua ekor yang belum ditemukan,” terang Kapolsek.

Sementara Kasatreskrim Polres Lumajang, AKP Hari Siswanto, saat dikonfirmasi terkait kasus pencurian tiga ekor sapi di Desa Kalipenggung, menyampaikan belum mendapat laporan. “Sementara belum ada informasi ke saya,” jelasnya singkat. (adi/gie)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas