Hukum & Kriminal
Mancing Ikan di Danau Ranupakis Klakah Lumajang, Pria Asal Kudus Ditemukan Tak Bernyawa
Memontum Lumajang – Nasib tragis dialami Juman (51) warga Dusun Manggisan, Desa Kudus, Kecamatan Klakah, Kabupaten Lumajang. Korban yang memiliki hobi memancing ikan itu, ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa atau mengambang di Danau Ranupakis, Desa Ranupakis, Kecamatan Klakah, Kabupaten Lumajang.
Menurut keterangan warga, korban awalnya memancing di tengah danau dengan memakai getek atau sejumlah bambu yang disatukan. Diduga, saat memancing itulah, korban kurang hati-hati sehingga terpeleset hingga jatuh ke dalam danau.
Baca juga:
- Perumda Tugu Tirta Permudah Sambungan Baru untuk Masyarakat Kota Malang
- Berhasil Kendalikan Inflasi, Pemkab Jember Raih Penghargaan Nasional dan Jatim
- Pemasaran Pisang Mas Kirana Lumajang Miliki ‘Dekengan Pusat’ untuk Tembus Pasar Global
- Pj Wali Kota Malang Minta Peserta Pilkada Taati Peraturan Pemasangan APK
- Paripurna DPRD, Pjs Bupati Trenggalek Serahkan Nota Keuangan Raperda APBD 2025
“Menurut informasi warga, korban awalnya memancing di danau. Mungkin karena terpeleset, hingga membuat korban akhirnya terjatuh. Saat terjatuh, diduga korban juga tidak bisa berenang. Sehingga, membuat nyawa korban tidak bisa tertolong,” ujar warga sekitar, Salam, kepada Memontum.com, Rabu (03/08/2022) malam.
Kapolsek Klakah Polres Lumajang, Iptu Khoirin, ketika dikonfirmasi melalui sambungan telepon belum terkonfirmasi. (adi/sit)