Berita Nasional

Menhan Prabowo Hadiri Roll-Out Ceremony Prototipe Jet Tempur di Korea Selatan

Diterbitkan

-

Menhan Prabowo Hadiri Roll-Out Ceremony Prototipe Jet Tempur di Korea Selatan

Memontum Jakarta – Menteri Pertahanan Republik Indonesia, Prabowo Subianto, pada Jumat (09/04), menghadiri acara Roll-Out Ceremony prototipe jet tempur generasi selanjutnya KF-X / IF-X di Korea Selatan.

Acara tersebut, diresmikan secara langsung oleh Presiden Republik Korea, Moon Jae-In, dan didampingi Menteri Pertahanan Republik Korea, Suh Wook dan Menteri Defence Acquisition Program Administration (DAPA), Kang Eun-Ho.

Baca juga:

Menhan Prabowo, hadir pada acara ini atas undangan Pemerintah Republik Korea atas nama Pemerintah RI.

Dalam Roll-Out Ceremony KF-X / IF-X tersebut, Presiden RI Joko Widodo turut memberikan sambutannya secara virtual, di mana Beliau menyampaikan ucapan selamat atas peluncuran pertama dari prototype pesawat tempur KFX.

Dalam sambutannya, Presiden Jokowi menjelaskan bahwa sejak 2010 Indonesia dan Republik Korea telah menandatangani MoU tentang kerjasama pengembangan pesawat tempur KFX dan IFX untuk memenuhi kebutuhan alat utama sistem pertahanan (alutsista) berupa pesawat tempur kedua negara dalam waktu 30 hingga 40 tahun ke depan.

Advertisement

Karena hal itu, Presiden Jokowi, mengucapkan selamat kepada seluruh entitas di Republik Korea atas peluncuran pertama prototipe pesawat tempur KFX. Presiden Jokowi berharap, agar prototipe pertama ini dapat menjadi ‘landmark moment’ bagi negara Korea secara umum dan secara khusus bagi industri penerbangan Korea.

Presiden Jokowi, juga mengharapkan kesuksesan peluncuran pertama prototype KFX ini agar dapat terus memberikan manfaat positif untuk kerjasama pertahanan antara Indonesia dan Korea. (hms/han/aye/ed2)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas