SEKITAR KITA
Pemkab Situbondo Salurkan Bansos Kemiskinan Ekstrem
Memontum Situbondo – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Situbondo salurkan bantuan sosial (Bansos) kemiskinan ekstrem. Bansos yang diberikan tersebut, berupa paket Sembako yang berisi beras, minyak goreng dan gula pasir.
Bupati Situbondo, Karna Suswandi, menjelaskan bahwa Bansos kemiskinan ekstrem ini mulai dibagikan kepada warga sejak Senin (04/12/2023) hingga Minggu (10/12/2023) nanti. “Ada 132 desa dan empat kelurahan di Situbondo, yang menerima bantuan. Penyalurannya saya lakukan sendiri bersama Bu Wabup, Pak Sekda dan pimpinan OPD,” ujarnya, saat ditemui di Balai Desa Kilensari, Kecamatan Panarukan, Jumat (08/12/2023) tadi.
Bupati Situbondo yang akrab di panggil Bung Karna, dalam kesempatan itu juga menyerahkan langsung bantuan kepada 99 orang penerima manfaat di Kantor Desa Kilensari, Kantor Desa Wringinanom, Kantor Desa Peleyan, Kantor Desa Duwet dan Kantor Desa Gelung. Dirinya juga mengatakan, bahwa Bansos kemiskinan ekstrem tersebut merupakan bentuk kepedulian Pemkab Situbondo kepada masyarakat.
Baca juga:
“Bapak-ibu sekalian, saya minta tolong jangan dilihat banyak sedikitnya Sembako yang diberikan. Tetapi lihatlah ini sebagai bentuk kepedulian pemerintah daerah kepada rakyatnya,” tegasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Situbondo, Timbul Surjanto, menjelaskan bahwa tiap desa dan kelurahan mendapat kuota Bansos kemiskinan ekstrem sebanyak 99 paket. “Tiap paketnya itu berisi 5 kilogram beras dan minyak goreng dan gula pasir,” ucapnya.
Mantan Camat Kapongan ini menyampaikan, jumlah penerima manfaat sebanyak 13.464 orang se Kabupaten Situbondo. Melalui adanya Bansos ini, diharapkan bisa menekan angka kemiskinan ekstrem di Kabupaten Situbondo.
“Selain itu, juga diharapkan bisa menjaga inflasi daerah agar tetap rendah dan menekan angka stunting. Karena kita tahu sendiri, harga beras di pasaran masih tinggi,” tambahnya. (her/gie)