Pemerintahan

Pemkot Batu Siap Salurkan JPS Corona, Rp 1 Juta per KK

Diterbitkan

-

Pemkot Batu Siap Salurkan JPS Corona, Rp 1 Juta per KK

Memontum Kota Batu – Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko mengatakan bantuan sosial kepada warga yang terdampak pandemi Covid-19 akan disalurkan Rabu (29/4/2020). Bantuan tersebut segera disalurkan sebelum ada kesepakatan diterapkannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Malang Raya.

Keterangan tersebut disampaikan Dewanti di Balaikota Among Tani, Selasa (28/4/2020). Menurutnya, bantuan tersebut sangat penting untuk menjamin masyarakat selama pelaksanaan PSBB. Dewanti juga mengatakan kalau PSBB sangat penting demi menekan potensi penyebaran virus.

“Kami sangat siap sekali dengan memberikan bantuan, tapi mohon maaf keterlambatan ini karena masalah regulasi. Mohon maaf masyarakat Batu, bukannya kami lambat tapi karena harus mempersiapkan segala sesuatu agar semua tepat dan aman,” kata Dewanti, Selasa (28/4/2020).

Dewanti menandatangani Perwali pencairan bantuan Jaring Pengaman Sosial (JPS) terdampak Covid-19 pada Selasa sore. Dengan adanya Perwali tersebut, maka penyaluran bantuan telah memiliki payung hukumnya.

Advertisement

Sehari sebelumnya, anggota DPRD Batu Didik Mahcmud mendesak agar Pemerintah Kota Batu bisa segera merampungkan pendataan dan menyalurkan bantuan kepada warga akibat pandemi Covid-19. Didik mengatakan, masyarakat sangat membutuhkan bantuan saat ini. Didik menilai Pemkot Batu belum bisa bergerak cepat untuk memenuhi kebutuhan warganya, terutama yang sangat terdampak akibat pandemi.

“Warga saat ini tidak butuh hand sanitizer atau disinfektan, tapi butuh untuk isi perut,” kata Didik, Senin (27/4/2020).

Perlu untuk diketahui bahwa Dewan telah tiga kali dengar pendapat dengan eksekutif. Pada pertemuan pertama, dewan berdialog dengan para kepala dinas, di pertemuan kedua dihadiri oleh Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko dan wakilnya Punjul Santoso.

Dikatakan Didik, pada pertemuan kedua itu Dewanti telah mengatakan agar bantuan bisa segera direalisasikan antara tiga sampai empat hari setelah pertemuan tersebut. Namun nyatanya, hingga saat ini bantuan belum juga disalurkan. Kemudian dewan dan eksekutif bertemu lagi, kali ini bersama tim anggaran dan Gugus Tugas Penangan Covid-19 Batu.

Advertisement

“Dari tiga pertemuan ini, rupanya bantuan belum turun karena masih berkutat pada verifikasi. Padahal pada pertemuan kedua, wali kota menghendaki tidak sampai empat hari selesai. Tapi sekarang sudah hampir seminggu,”ungkap Didik.

Insentif JPS di Kota Batu senilai Rp 1 juta per KK. Dari catatan Pemkot Batu, warga yang sudah terdata sampai saat ini berdasarkan sumber dari Dinas Sosial ada 28.298 KK terdiri atas DTKS 8.307 KK dan Non DTKS sebanyak 19.991.
Bantuan diberikan selama dua bulan, dan ada opsi perpanjangan waktu jika kondisinya memang belum membaik akibat pandemi Covid-19.

“Sesuai hasil rapat Satgas yang dipimpin langsung oleh Wali Kota Batu selaku Kasatgas Covid-19 Batu, nilai bantuan yang akan diberikan sebanyak Rp 1 juta setiap KK,” ujar Jubir Gugus Tugas Covid-19 Batu, M Chori.

Dalam rangka untuk penanganan, baik kaitannya pencegahan, penanggulangan, kuratif dan dampak sosial, Pemkot Batu telah melakukan realokasi dan recofussing anggaran. Kebijakkan tersebut menindaklanjuti Permendagri No 1 Tahun 2020.
“Di Pemkot Batu sudah dilakukan itu hampir semua OPD dan didapatkan anggaran hampir Rp 102 M,” papar Chori.

Advertisement

Ada di tiga bidang utama yang mendapatkan perhatian. Pertama di bidang kesehatan yang dianggarkan sebanyak Rp 40.1 M. Berikutnya, dalam rangka JPS nilainya hampir Rp 60 M. Terakhir adalah anggaran sebanyak Rp 2 M di bidang keamanan, termasuk operasional BPBD. (bir/yan)

 

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas