Kota Batu

PKL Alun-alun Batu berharap Food Court GOR Ganesha Segera Difungsikan

Diterbitkan

-

PKL Alun-alun Batu berharap Food Court GOR Ganesha Segera Difungsikan

Memontum Kota Batu — Sudah rampung dibangun, food court di depan Gor Ganesha Kota Batu belum difungsikan, Pedagang Kaki Lima (PKL) Alun-alun Kota Batu berharap segera bisa memanfaatkan supaya tidak kejar-kejaran dengan Satpol PP saat ada razia pedagang. Hal itu diungkapkan oleh Suliadi, pedagang jajanan yang biasa mangkal di samping timur alun-alun. Menurut dia, seluruh pedagang tidak mengetahui kapan bisa ditempati, bahkan pihak pemkot juga tidak pernah memberikan penjelasan kepada pedagang.

“Yang saya ketahui pedagang yang dipilih berjualan disana dihitung dari masa jualannya. Supaya tidak berebut dipilih dulu masa paling lama, ” ucap Suliadi, Minggu (25/2/2018) sembari menggelar jualannya.

Saat ditanya apakah tidak semua pedagang nanti bisa menempati food court, dirinya mengaku tidak tahu. Tapi dihitung dari luas tempat dibandingkan jumlah PKL tidak mungkin semua akan menempatinya.

“Sepertinya tidak semua, ya harapan kami supaya semua PKL stan jualan disana, ” harap Suliadi.

Advertisement

Senada dengan Suliadi, Hengky Wibowo pedagang pentol cilok ini memiliki harapan sama. Informasi yang dia dengar memang tidak seluruh PKL yang diberi jatah tempat. Yang dikhawatirkan jika tak semua mendapat jika ada razia Satpol PP pedagang sangat khawatir jika dirazia dan diamankan tidak boleh berjualan.

“Ya semua dapat jatah tempat, kan kalau di food court resmi. Jadi tidak mungkin ada razia dan kami bekerja pun aman, ” ujar dia.

Laman: 1 2

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas