Berita Nasional
Polisi Pastikan Kebakaran Gedung Bakamla Tak Sebabkan Korban Jiwa dan Luka
Memontum Jakarta – Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo, memastikan tidak ada korban jiwa dalam kebakaran yang terjadi di Gedung Bakamla (Badan Keamanan Laut), Jalan Proklamasi, Jakarta Pusat, Minggu (29/09/2024) tadi.
“Untuk korban jiwa dilaporkan nihil. Petugas piket dari Bakamla juga melaporkan tidak ada korban jiwa,” kata Susatyo.
Baca juga :
Dirinya juga memastikan, bahwa tidak ada korban luka akibat kebakaran di Lantai VI Gedung Bakamla, yang diperuntukkan bagi Komnas Perempuan. “Tidak ada korban, karena gedung sedang kosong. Hanya ada pekerjaan renovasi di bagian Gedung Komnas Perempuan. Nanti kami periksa untuk tukang-tukangnya,” tambah Susatyo.
Sebagaimana diberitakan, Gedung Bakamla di Jalan Proklamasi, Jakarta Pusat, mengalami kebakaran sekitar pukul 06.00 WIB. Sebanyak 20 unit mobil pemadam kebakaran dan 100 personel dikerahkan untuk mematikan api. Api kemudian berhasil dipadamkan sekitar pukul 10.00 WIB. (idn/sit)