Hukum & Kriminal
Rumah Makan Lesehan Yogyakarta Terbakar, Kerugian Diperkirakan Capai Rp 1 Miliar
Memontum Kota Malang – Rumah Makan Lesehan Yogyakarta di Jalan Kendalsari Barat, Kelurahan Tulusrejo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Sabtu (27/08/2022) sekitar pukul 15.40, terbakar hebat. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun kerugian diperkirakan mencapai Rp 1 miliar.
Informasi Memontum.com bahwa sebelum kejadian, api kecil terlihat keluar blower penghisap asap. Selanjutnya cerobong terbakar membakar alumunium foil peredam atap. Hal itu mengakibatkan kobaran api menetes ke seluruh bagian dapur. Terang saja hal itu membuat panik para karyawan dan pengunjung rumah makan. Karena api semakin membesar, kejadian ini segera di laporkan ke PMK Kota Malang dan Polsek Lowokwaru.
Kepala UPT Pemadam Kebakaran (PMK) Kota Malang, Teguh Budi Wibowo, mengatakan bahwa pihaknya mengerahkan 8 Unit Mobil Pemadam dengan 18 personel. Karena api sudah sangat membesar, petugas segera melakukan pemadaman di titik-titik api. Sebab saat itu baik lantai 1 dan 2 rumah makan tersebut sudah dalam kondisi terbakar.
Baca juga :
- Soroti Prodamas, Calon Wali Kota Kediri Bunda Fey Sebut Program Kesejahteraan Masyarakat Harus Lanjut
- Tingkatkan Nilai Keislaman Pelajar, Pemkab Banyuwangi Kembali Gelar FAS
- Kunjungi Kelurahan Manisrenggo, Bunda Fey juga Beri Perhatian Khusus untuk Penyandang Disabilitas
- Datangi Pasar Oro-Oro Dowo, Abah Anton-Dimyati Disambut Yel-Yel Menang Total
- Pj Wali Kota Malang Dukung Jaminan Sosial Ketenagakerjaan untuk Petugas Pilkada 2024
Untuk melakukan pemadaman, petugas telah menyemprotkan air sebanyak 15.000 liter air. “Proses pemadaman selesai pukul 17.30, setelah dipastikan api dan hidden fire padam. Area terdampak kurang lebih 500 meter persegi,” ujar Teguh Budi Wibowo.
Kapolsek Liwokwaru, Kompol Suyota saat dikonfirmasi Memontum.com membenarkan adanya kejadian kebakaran itu. “Untuk dugaan penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan. Namun dari keterangan saksi, api pertama kali terlihat dari cerobong penghisap asap. Seluruh dapur dan perabotan habis terbakar, di perkirakan total kerugian kurang lebih ditafsir sekitar Rp 1 miliar,” ujar Kompol Suyoto. (gie)