Hukum & Kriminal
Sat Binmas Polres Situbondo Gencarkan Sosialisasi Pencegahan Kekerasan Seksual Anak
Memontum Situbondo– Merespon terjadinya kasus kekerasan seksual pada anak yang beberapa waktu lalu terjadi di Kabupaten Situbondo, Satbinmas Polres Situbondo, bergerak cepat agar kasus ini tidak terjadi kembali.
Kasat Binmas, Iptu Djembadi, mengatakan bahwa kegiatan sosialisasi atau penyuluhan tentang pencegahan kekerasan seksual terhadap perempuan dan anak sudah dilakukan jajaran Satbinmas melalui Kanit Binmas Polsek maupun Bhabinkamtibmas.
“Jadi penyuluhan dilakukan bukan hanya saat terjadi kasus, akan tetapi sebelumnya sudah ada penyuluhan-penyuluhan kepada masyarakat tentang pencegahan kekerasan seksual terhadap perempuan dan anak. Harapannya kasus kekerasan seksual tidak terjadi kembali,” jelasnya, Rabu (20/04/2022) tadi.
Baca juga :
- Skybridge Penghubung Stasiun Ketapang dan Pelabuhan Ketapang Banyuwangi Terus Dimatangkan
- Kantongi 12 Penyebab dan Alasan Anak Putus Sekolah, Pj Wali Kota Malang Tekankan Intervensi Penanganan
- Dishub Kota Malang Bidik Sisi Eks Bioskop Kayutangan Heritage Jadi Titik Parkir Pengajuan Lahan
- Dekatkan Sejarah dan Budaya ke Generasi Muda, Museum Daerah Lumajang Ajak Jelajah Candi
- Panen Jagung bersama Warga Desa Pagung, TMMD Kodim Kediri juga Perbaiki Akses Jalan Sawah
Pihaknya mengimbau masyarakat dan para orang tua agar memiliki kepedulian dan lebih ketat dalam mengawasi anak-anak saat berada dilingkungan masyarakat. Usahakan anak-anak tidak dibiarkan beraktifitas sendirian di luar rumah untuk mencegah terjadinya hal yang tidak diinginkan.
“Kami harapkan masyarakat atau para orang tua lebih peduli dan lebih ketat mengawasi anak-anaknya saat beraktifitas diluar rumah. Selalu damping anak-anak sebagai upaya mencegah terjadinya hal yang tidak diinginkan,“ ujarnya.
Satbinmas Polres Situbondo juga mengharapkan masyarakat proaktif melaporkan jika ada kejadian kriminalitas ataupun gangguan Kamtibmas ke call center 110 ataupun Polsek terdekat dan Bhabinkamtibmas. (her/gie)