Pemerintahan

Serahkan SK Pensiunan Pejabat Fungsional dan Struktural, Bupati Situbondo Ingatkan Silaturahmi dan Bekarya

Diterbitkan

-

Serahkan SK Pensiunan Pejabat Fungsional dan Struktural, Bupati Situbondo Ingatkan Silaturahmi dan Bekarya

Memontum Situbondo – Bupati Situbondo, Karna Suswandi, secara simbolis menyerahkan surat keputusan (SK) Pensiunan kepada 112 pejabat fungsional dan struktural. Penyerahan SK tersebut, digelar di Pendopo Aryo Situbondo, Kamis (02/02/2023) tadi.

Penyerahan SK Pensiunan yang diselenggarakan Badan Kepegawaian Daerah dan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Situbondo, itu sebagai tanda penghormatan kepada para pensiunan yang telah berjasa membangun Kabupaten Situbondo. “Jasa bapak dan ibu sangat luar biasa untuk kemajuan Kabupaten Situbondo, yang kita cintai ini. Mengapa saya bilang jasa bapak-ibu, karena ini luar biasa yang pertama bahwa kabupaten ini banyak menerima penghargaan dari pemerintah provinsi maupun pemerintah pusat, melalui hasil karya bapak dan ibu sekalian,” kata Bupati Karna Suswandi.

Kemajuan ini, tambah Bung Karna-sapaan akrab Bupati, tidak lain karena pengabdian bapak dan ibu dalam menjalani tugas di Pemerintah Kabupaten Situbondo. “Sebagai bentuk penghargaan, Pemerintah Kabupaten Situbondo melalui BKDSDM Situbondo, melaksanakan pelepasan ini,” tambahnya.

Baca juga:

Advertisement

Tidak hanya itu, Bung Karna juga menyampaikan saat di mana dirinya pensiun di kala itu. Yakni, ketika masuk masa pensiun, dilepas bebas tanpa adanya prosesi pelepasan. “Dahulu saat saya pensiun, itu tidak ada proses pelepasan. Hanya digelundungkan begitu saja. Oleh karena itu, lalu saya minta kepada Kepala BKPSDM dan Pak Sekda, untuk melaksanakan pelepasan pensiunan ini,” jelasnya.

Pemerintah Kabupaten Situbondo, tambah Bupati Karna, tidak bisa memberikan apa-apa kepada pensiunan. Namun, hanya bisa memberikan penghormatan dengan cara melaksanakan pelepasan yang berlangsung di pendopo ini. “Kami tidak bisa membalas apa-apa atas jasa dan tugas bapak dan ibu sekalian, selama mengabdi sebagai ASN di Pemkab Situbondo. Yang hanya bisa kita lakukan, melakukan pelepasan ini,” tegasnya.

Bagi ASN yang sudah memasuki masa pensiun, tambahnya, diharapkan masih mau membantu Pemerintah Kabupaten Situbondo dan mau memberikan contoh kepada junior-juniornya. “Walaupun sudah masuk masa pensiun, jangan sampai memutus hubungan silaturrahmi dengan para yuniornya yang masih aktif sebagai ASN,” lanjutnya.

Dalam kesempatan sama, Bupati Karna juga meminta kepada ASN yang sudah masuk pensiun, agar tetap mau membantu pemerintah dengan cara membuka bidang UMKM. “Mari berkarya untuk kemajuan masyarakat Situbondo. Berkarya untuk masyarakat bisa dilakukan melalui bidang swasta, maupun membuat usaha agar bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat,” tegas Bupati Karna. (her/sit)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas