Lumajang
Stadion Semeru Lumajang Jadi Konsentrasi Penutupan Gelaran Porprov VII
Memontum Lumajang – Penutupan atau closing seremony Porprov VII Jatim 2022, diselenggarakan di Stadion Semeru, Kabupaten Lumajang, Minggu (03/07/2022) malam. Kegiatan tersebut, diawali dengan parade atlet kontingen yang memasuki stadion dan dilakukan penurunan bendera Porprov VII Jatim, oleh anggota Paskibraka Lumajang, untuk diserahkan kepada calon penyelenggara Porprov VIII Jatim. Yakni, ada Kabupaten Sidoarjo, Jombang, Kota Mojokerto dan Kabupaten Mojokerto.
Bupati Lumajang, Thoriqul Haq, dalam kesempatan itu mengaku sangat beruntung, karena Lumajang ditunjuk sebagai salah satu pelaksana tuan rumah Porprov sekaligus sebagai tempat penutupan Porprov VII Jawa Timur. “Porprov kali ini berjalan sukses berkat dukungan dari semua pihak. Sebagai tuan rumah, tentunya ini sangat membanggangkan karena bisa menyelenggarakan event sebesar ini dengan lancar, serta dengan adanya kegiatan ini bisa meningkatkan pendapatan masyarakat,” terangnya saat memberikan sambutan.
Baca juga:
- Paripurna DPRD, Pjs Bupati Trenggalek Serahkan Nota Keuangan Raperda APBD 2025
- Dukung Kegiatan Ponpes, Pemkot dan Kemenag Dampingi Pertumbuhan Ponpes
- Gelar Sarasehan Sambut Hari Santri, Pemkot Malang Tekankan Peran Santri di Era Digital
- Bea Cukai Malang, Pemkab Malang dan Forkopimda Musnahkan 6 Juta Batang Rokok dan Ratusan Liter Miras Ilegal
- Over Weight, Puluhan Personel Polres Trenggalek Lakukan Program Penurunan Berat Badan
Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Jawa Timur, Muhammad Nabil, juga menyampaikan bahwa jumlah total peserta Porprov VII Jatim 2022 ini mencapai 14.486 orang.
“Sebanyak 54 cabang olah raga dipertandingkan. Jumlah tersebut terbagi dalam 737 nomor pertandingan dengan jumlah peserta mencapai 14.486 orang. Tediri dari 10.151 atlet, 3.512 official Cabor, dan 823 official kontingen, yang memperebutkan 5.183 medali baik itu medali emas, perak, maupun medali perunggu,” ujarnya.
Plt Gubernur Jawa Timur, Emil Dardak, dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada kabupaten tuan rumah yang telah berhasil menyelenggarakan Porprov VII Jatim 2022 dengan baik. “Selamat kepada daerah yang telah sukses dalam Porprov kali ini dan bagi daerah yang suksesnya masih tertunda jangan pernah putus asa. Karena jalan ke depan masih panjang. Maka, jadikan kemenangan sebagai dorongan untuk lebih baik lagi dan jadikan kekalahan sebagai cabuk dan motivasi,” kata Emil Dardak.
Setelah upacara penutupan selesai, dalam kesempatan itu juga disajikan sebuah pertunjukan spektakuler. Yakni, sebuah tarian budaya asli Kabupaten Lumajang yang dilakukan oleh seribu penari secara medley yaitu tari Godril, Tari Topeng Kaliwungu dan Jaran Kencak.
Puncak acara, digelar konser dengan menampilkan Denny Caknan, Cak Percil Cs dan Geranium Band. Closing ceremony tersebut dihadiri oleh Plt Gubernur Jawa Timur, Ketua Tim Penggerak PKK Jawa Timur, Ketua Umum KONI Jawa Timur, Forkopimda se-Jawa Timur, bupati tuan rumah Porprov atau yang mewakili, Kepala Dispora se Jawa Timur, Ketua KONI se Jawa Timur, serta perwakilan atlet Porprov VII Jatim 2022.
Sekedar diketahui, kontingen Kabupaten Lumajang dalam gelaran dua tahunan itu, berhasil meraih 21 emas, 24 perak dan 28 perunggu. Raihan itu membuat Lumajang menempati peringkat ke 8 atau jauh lebih baik dari tahun sebelumnya yang dapat 9 emas dan menempati peringkat ke 16. Prestasi itu, pun juga membuat bupati memberikan apresiasi. (hms/adi/gie)