Hukum & Kriminal

Tak Terima Dipukul Mertua, Pria di Kanigaran Probolinggo Adukan Kejadian ke Polisi

Diterbitkan

-

Memontum Probolinggo – Muhammad Rofiq (30), warga Curahgrinting, Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo, melaporkan mertuanya berinisial S, ke Polres Probolinggo Kota. Itu dikarenakan, sebab S telah melakukan aksi pemukulan kepada dirinya, Rabu (24/04/2024) sore.

Muhammad Rofiq menceritakan, kejadian dugaan penganiayaan ini bermula pada Rabu (24/04/2024) sekitar pukul 20.00. Saat itu, dirinya sedang menemani anaknya untuk beristirahat, karena sang istri masih belum pulang bekerja.

Kemudian, terdengar suara pintu digedor-gedor oleh seseorang dari luar. Ternyata, itu adalah sang mertua yang datang dengan keadaan marah.

“Pas mau saya buka, pintu itu didobrak hingga mengenai kaki saya. Bahkan karena terbentur pintu, sampai kaki kuku saya lepas. Mertua saya ini marah nuduh saya mengajarkan yang tidak benar ke istri dan anak saya,” katanya, Jumat (26/04/2024) tadi.

Advertisement

Dijelaskan oleh Rofiq, bahwa sebelumnya ada kejadian jika S juga memukul punggung anaknya atau cucunya S. Perbuatan tersebut, diketahui dari sang istri. Sang istri sendiri, pun kemudian juga menegur perbuatan ayahnya tersebut. Karena itulah, mertuanya naik darah dan menuduh dirinya mengajarkan istri untuk melawan kepada orang tua.

Baca juga :

“Saya sudah berupaya menjelaskan (kepada S, red). Saya ini sebagai orang luar. Saya tidak tahu-menahu persoalan ayah dan anak. Cuman saya tegaskan lagi, bahwa yang dipukul itu adalah cucunya sendiri,” terangnya.

Saat Rofiq memberikan penjelasan, ternyata S semakin membabi buta dan mengamuk. Bahkan, dirinya jadi sasaran pemukulan. “Pas kejadian itu, istri saya pulang. Jadi, istri saya juga tahu kalau saya dipukuli. Dan, mendukung untuk melaporkan kejadian itu ke polisi,” imbuhnya.

Mereka datang ke Polres Probolinggo, tepatnya pada Rabu (24/04/2024) malam, untuk melapor terkait tindakan kekerasan yang dilakukan mertuanya tersebut. Pasutri itu juga ditemani oleh ibu kandung Rofiq, untuk melaporkan perbuatan besannya itu ke pihak kepolisian.

Advertisement

Sementara KBO Reskrim Polres Probolinggo Kota, Ipda Tri Suswahyudi, mengatakan bahwa pihaknya sudah menerima laporan tersebut dari pelapor. Lebih lanjut, hal ini akan dilakukan penyelidikan.

“Laporan sudah diterima dan masih diajukan ke Kapolres, nanti ditindaklanjuti mas. Sesuai SOP dilakukan penyelidikan,” terangnya. (nun/pix/gie)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas