Kabupaten Malang
Terima 5 Ribu Dosis Vaksin, Dinkes Kabupaten Malang Rencanakan untuk Booster Tahap II Nakes

Memontum Malang – Sebanyak 5 ribu vaksin jenis Moderna yang didistribusikan Pemerintah Provinsi Jawa Timur, telah tiba. Sesuai pengajuan atau peruntukan, sejumlah vaksin itu diantaranya untuk booster ke dua atau vaksin ke empat tenaga kesehatan (Nakes) Kabupaten Malang.
“Vaksin tersebut nantinya disiapkan untuk booster ke dua bagi Nakes. Untuk wilayah Kabupaten Malang, vaksinasi booster tahap II sudah berjalan. Bahkan, sekarang telah mencapai 17 persen,” kata Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Malang, Mursyidah, kepada Memontum.com seusai gelaran Senam Germas di Halaman Stadion Kanjuruhan, Jumat (12/08/2022) tadi.
Dirinya juga menjelaskan, bahwa jumlah tenaga kesehatan yang harus mendapatkan booster kedua di Kabupaten Malang, berjumlah sekitar 11 ribu Nakes. Sehingga, masih membutuhkan vaksin tambahan, agar sebaran untuk Nakes bisa maksimal.
Baca juga :
- Hadiri Peringatan Isra Miraj di Yayasan Misyakatul Ulum Situbondo, Bung Karna Ajak Masyarakat Perhatikan Sekolah Anak
- Jelang Paripurna DPRD, Mas Dhito Dorong Kursi Roda Ketua DPRD Kediri
- Sikapi Bank Titil Berkedok Koperasi, Pj Wali Kota Batu Minta Optimalkan ODS untuk Lacak Perizinan
- Perempuan Pelaku Penyelundupan Sabu dan Ganja ke Lapas Kelas 1 Malang Ditetapkan Tersangka
- Ketua KONI Dikukuhkan, Ini Pesan Wali Kota Malang
“Saat ini stoknya masih tersedia 5 ribu dosis. Sementara sasarannya, total ada sekitar 11 ribu. Sehingga, masih membutuhkan vaksin tambahan,” paparnya.
Masih menurut Mursyidah, proses vaksinasi booster tahap ii, untuk kabupaten dilakukan secara bertahap. Tentunya, sambil menunggu tambahan dosis untuk masyarakat dan Nakes.
“Intinya kita masih menunggu. Karena, proses vaksinasinya juga kita berikan secara berjenjang,” terangnya. (cw1/gie)
