Surabaya

UK Petra dari Luncurkan Dua Program Baru Hingga Pengabdian Masyarakat

Diterbitkan

-

UK Petra dari Luncurkan Dua Program Baru Hingga Pengabdian Masyarakat

Pengabdian Masyarakat BEM UK Petra di Kampung Ikan Kerapu

 

Kampung Ikan Kerapu, sebuah daerah di pinggir Kota Surabaya. Tepatnya di Kelurahan Perak Barat, Surabaya Utara menjadi jujugan para mahasiswa Universitas Kristen Petra (UK Petra) untuk menggelar kegiatan bertajuk Kampung Binaan Mahasiswa I (KBM I).

Kegiatan ini digelar pada Sabtu (16/3) mulai pukul 11.00-14.00 WIB di SD Ikan Kerapu Jalan Ikan Dorang no 43, Kelurahan Perak Barat.

“Ada tiga kegiatan yang kami adakan secara bertahap yaitu pendidikan, kewirausahaan dan mural sekolah. Seluruh rangkaian kegiatan ini melibatkan warga Kampung Ikan Kerapu RW 3 RT 6, Sekolah Dasar Ikan Kerapu dan mahasiswa UK Petra sebanyak 79 orang dari berbagai program/program studi.,” ungkap Monica Angelina selaku Ketua Acara KBM I.

Advertisement

Acara Pengabdian Masyarakat yang diusung oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UK Petra ini mengangkat tema Bara Semangat Baru. Mahasiswa sebagai pemuda dan penerus bangsa bisa menularkan semangat baru ke masyarakat seperti nyala api yang tidak bisa padam. Sehingga dapat membantu memberikan kesejahteraan pada warga setempat dengan program berkelanjutan.

“Fenomena yang terjadi adalah meskipun berada di kota, akan tetapi para warga Kampung Ikan Kerapu ini tidak mendapatkan fasilitas yang sama dengan masyarakat yang tinggal di pusat kota,” urai Monica.

Aksi ini merupakan kegiatan untuk yang ketiga kalinya. Dalam kunjungan kali ketiga ini, para mahasiswa akan mengadakan tiga kegiatan yaitu di bidang pendidikan para mahasiswa dan siswa SD kelas 4-5 akan membuat prakarya berupa pigura susun kemudian dihias dengan kain flanel.

Sedangkan kegiatan kewirausahaan akan mengadakan lomba membuat jajan tradisional seperti kue lapis atau onde-onde. Yang telah diajarkan pada pertemuan sebelumnya. Untuk kegiatan mural, para mahasiswa dan siswa SD sama-sama melakukan mural di area sekolah dengan kalimat-kalimat motivasi. (sur/ano/yan)

Advertisement

 

Laman: 1 2

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas