Sidoarjo

Wabup Sidoarjo Resmikan Sentra Kuliner dan Pasar Pagi Rewwin

Diterbitkan

-

RESMIKAN - Wabup Sidoarjo, Nur Ahmad Syaifuddin meresmikan Sentra Kuliner dan Pasar Pagi Rewwin, Desa Wedoro, Kecamatan Waru, Sidoarjo, Sabtu (15/6/2019) malam

Memontum Sidoarjo – Wakil Bupati (Wabup) Sidoarjo, Nur Ahmad Syaifuddin meresmikan Sentra Kuliner dan Pasar Pagi Rewwin sebagai tempat keramaian sekaligus tempat wisata kuliner Desa Wedoro, Kecamatan Waru, Kabupaten Sidoarjo Sabtu (15/06/2019) malam. Wabup Sidoarjo, Nur Ahmad Syaifuddin mengatakan tujuan dari pembangunan Pasar Kuliner ini untuk membantu perekonomian warga Rewwin yang bergerak di sektor kuliner. Selain itu, sekaligus memperbanyak pilihan masyarakat yang ingin menikmati kuliner yang diinginkan.

“Hari ini (Sentra Kuliner) kami resmikan. Walau para pedagang dan masyarakat sudah memulai aktivitas jual beli serta sudah direspon dan disambut baik masyarakat,” terangnya kepada Memontum.com, Sabtu (15/6/2019) malam.

Lebih jauh, Wabup yang akrab dipanggil Cak Nur ini menjelaskan peresmian Sentra Kuliner dan Pasar Pagi Rewwin ini diproyeksikan menjadi tempat wisata kuliner yang refresentatif, murah, meriah, lezat, dan sehat. Baginya semua itu butuh partisipasi semua pihak untuk senantiasa menjaga kebersihan, keindahan dan ketertiban.

“Kami berharap semua pihak dapat menjaga dan memanfaatkan aset ini sebaik-baiknya, menjaga kebersihan, keindahkan tampilan, menyajikan makanan bersih, higienis, dan sehat agar tempat ini menjadi contoh penataan pusat kuliner yang ada di Sidoarjo maupun di Provinsi Jatim,” tegasnya.

Advertisement

Sementara Ketua RW IX, Rewwin, Wahyu Eko Sulistiono menegaskan Sentra Kuliner dan Pasar Pagi RW IX Rewwin dibangun di aset Fasum RW yang pengelolaannya dikelola warga RW IX Rewwin,Waru.

“Kami berharap tempat ini semakin berkembang dan kepada warga Rewwin untuk sama-sama menjaga aset ini, terutama masalah kebersihan dan ketertiban sehingga tujuan utamanya untuk wisata kuliner terwujud,” tandasnya. (Wan/yan)

 

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas