Kota Malang
Wali Kota Sutiaji Hadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Kampus Politeknik Unisma Malang
Memontum Kota Malang – Wali Kota Malang, Sutiaji, menghadiri peletakan batu pertama pembangunan kampus Politeknik Unisma Malang (Polisma) di Kawasan New City Malang di Jalan Raya Ki Ageng Gribig, Rabu (25/05/2022) tadi.
Wali Kota Sutiaji dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa dengan adanya Polisma, diharapkan semakin menunjukkan bahwa Kota Malang itu Kota Pendidikan. Terlebih, saat ini Kota Malang digencarkan untuk pendidikan vokasi dan itu menjadi studi terapan yang akan terus dikuatkan.
“Ini saya kira menjawab persoalan pengangguran terbuka. Harapannya, itu bisa mulai berkurang. Pendidikan itu tidak hanya transfer ilmu saja, tetapi juga keahlian. Nanti itu kita kuatkan bersama,” jelas Wali Kota Sutiaji, Rabu (25/05/2022) tadi.
Dijelaskan pula, bahwa nantinya Pemerintah Kota (Pemkot) Malang, akan melakukan kerja sama dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur. Dimana Kota Malang, akan menjadi inkubasi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dari semua jurusan.
Baca juga :
- Kantongi 12 Penyebab dan Alasan Anak Putus Sekolah, Pj Wali Kota Malang Tekankan Intervensi Penanganan
- Dishub Kota Malang Bidik Sisi Eks Bioskop Kayutangan Heritage Jadi Titik Parkir Pengajuan Lahan
- Dekatkan Sejarah dan Budaya ke Generasi Muda, Museum Daerah Lumajang Ajak Jelajah Candi
- Panen Jagung bersama Warga Desa Pagung, TMMD Kodim Kediri juga Perbaiki Akses Jalan Sawah
- BPBD Kabupaten Kediri Sosialisasi Tanggap Bencana di Lokasi TMMD Reguler
“Mungkin nanti ada tata busana, fashion dan itu inkubasinya ada di Malang Creative Center (MCC). Itu akan semakin mendongkrak Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Malang,” katanya.
Selain itu, tambahnya, dengan adanya pendirian Gedung Polisma, ini bukan hanya Kota Malang yang semakin maju. Namun, juga Kabupaten Malang bahkan Kota Batu.
“Semuanya akan terimbas dengan keberadaan Polisma. Ini sama-sama saling berkolaborasi, Kota Malang, Kabupaten Malang dan juga Kota Batu,” lanjutnya.
Dirinya juga turut mengapresiasi dengan kampus Universitas Islam Malang, yang turut membantu dan mensupport didirikannya gedung Polisma itu sendiri. “Terima kasih, apapun yang dilakukan oleh Unisma, itu untuk mengangkat adiknya (Polisma, red). Ini modal utama kita semua, untuk membangun revolusi pendidikan,” imbuhnya. (hms/cw2/sit)