Bondowoso
Warga Bondowoso Harus Bisa Mengakses Pendidikan dan Kesehatan Tekad Dhafir
Bagi guru PAUD, kata Dhafir, insentifnya akan ditingkatkan. Karena guru PAUD merupakan pembangun pondasi dasar karakter anak-akan Bondowoso. Masa depan Bondowoso tergantung torehan ilmu guru PAUD ini.
Tampaknya, Paslon Dhafir-Dayat akan all out menggarap SDM warganya. Sampai pada persoalan seragam identitas sekolahpun, berupa batik produk UMKM Bondowoso, akan diberikan secara gratis.
Penghafal al-qur’an juga akan mendapat perhatian dari Paslon Dhafir-Dayat. Dhafir, jauh sebelum mencalonkan sebagai Bupati Bondowoso sudah terlibat dalam pelestarian para penghafal al-qur’an.
Yaitu kegiatan khotmil qur’an yang digelar setiap hari rabu manis. Khotmil Qur’an merupakan warisan almarhum almaghfurlah KH. Sufyan Miftahul Arifin kepada H. Ahmad Dhafir, S.Ap untuk terus dilanjutkan.
Jadi tidak berlebihan, kalau Dhafir menjanjikan bea siswa pendidikan untuk penghafal al-qur’an. Guru ngaji juga akan diberi asuransi kesehatan. “Agar lebih fokus, kami akan mengcluster Desa Cerdas”, jelasnya.