Banyuwangi

Warga Kebonsari Cuci Bibit Padi di Jalan yang Berlubang

Diterbitkan

-

Warga Kebonsari Cuci Bibit Padi di Jalan yang Berlubang

10 Tahun Tidak Disentuh Perbaikan

 
Memontum Banyuwangi —- Jalan rusak dan berlubang sepanjang 1 kilometer di dusun Kebonsari (Blok kalong) desa Benculuk dimanfaatkan warga untuk mencuci bibit padi yang hendak ditanam, jalan tersebut sudah hampir 10 tahun tidak disentuh perbaikan.

Entah apa yang terjadi, padahal program pemerintah soal pembangunan infrastruktur tiap tahun dibahas di musrenbangdus, bangdes, bangcam sampai musrenbangkab. Tetapi jalan desa menuju perbatasan desa tamanagung seolah tidak dihiraukan.

Warga yang lewat selalu menghindari lubang jalan dan selalu berhati – hati, tidak satupun warga lewat yang tidak mengeluh.

“Dulu saya pernah jatuh karena menghindari lubang,” jelas yudi.

Advertisement

Sementara warga yang asik mencuci bibit padi dilubang jalan tidak mengindahkan pengguna jalan, ia asik melanjutkan pekerjaannya sebab lubang jalan tersebut dekat lahan sawahnya.

“Saya sengaja mencuci bibit padi di lubang jalan, nantinya bibit ini saya tanam lagi,” terang Subari.

Subari berharap agar jalan tersebut segera ada perbaikan dari pemerintah terkait, karena jalan itu akses ke pendidikan dan pasar rakyat,” kalau jalan ini diperbaiki masyarakat tentu senang juga anak sekolah aman lewat sini,” kata Subari.

Jalan rusak dan berlubang lebih tepatnya beralamat di timur Polsek Cluring ke arah barat menuju perbatasan desa Taman Agung. (ron/yan)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas