Jember

Warga Klatakan Tanam Pisang dan Letakkan Gardu Jaga di Tengah Jalan

Diterbitkan

-

Warga Klatakan Tanam Pisang dan Letakkan Gardu Jaga di Tengah Jalan

Memontum Jember — Warga dusun penggungan Desa Klatakan, Kecamatan Tanggul, Jember Rabu, (7/3) ahirnya bersuara dan bertindak perihal jalan rusak yang dinilai sangat meresahkan pengguna jalan tersebut.

Jalan desa kurang lebih 2,5 KM tersebut memang sebagai pusat akses warga sekitar yang hendak pergi ke desa sebelah yaitu Sidomekar, Kecamatan Semboro.

Alhasil dari rusaknya jalan tersebut warga sekitar ahirnya tergerak dan menanam Pohon pisang dan Juga Mangga pada Selasa (6/3/2018) malam. Tak hanya itu saja akibat geramnya warga wilayah tersebut pihaknya juga menaruh gardu jaga di tengah jalan.

Salah seorang warga penggungan Lestari, (45) mengatakan, “Kami butuh pembangunan, jalan ini sudah lama terkesan di abaikan dan jauh dari pembangunan pemerintah,” ucapnya.

Advertisement

Hal senada juga di sampaikan pengguna jalan Pak Ewa warga Desa Klatakan Penggungan. “Semoga dengan cara ini jalan penghubung 2 desa ini lekas di bangun dan warga tidak lagi tanam pisang di tengah jalan,” pungkasnya. (Lum/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas