Berita

HUT Ke-75 RI di Lapas Klas 1 Malang

Diterbitkan

-

Kalapas Klas 1 Malang Anak Agung Gde Krisna bersama tamu undangan usai upacara bendera. (ist)
Kalapas Klas 1 Malang Anak Agung Gde Krisna bersama tamu undangan usai upacara bendera. (ist)

1058 WBP Dapat Remisi

Memontum Kota Malang – Sebanyak 1058 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Klas 1 Malang, mendapat remisi di Hari Ulang Tahun (HUT) ke 75 Kemerdekaan Republik Indonesia, Senin (17/8/2020) siang. Dengan rincian sebanyak 1052 mendapat Remisi Umum (RU) I /pengurangan sebagaian masa tahanan dan sebanyak 6 orang mendapat RU II atau pengurangan masa tahanan seluruhnya.

“Saat ini isi Lapas Klas 1 Malang sebanyak 2.928 orang. Terdiri 2531 narapidana dan 394 tahanan. Narapidana dapat RU I sejumlah 1052 orang dan RU II berjumlah 6 orang. Namun 6 orang tersebut tidak bisa langsung bebas karena dalam putusan masih ada subsider yang harus dijalani,” ujar Kalapas Klas 1 Malang Anak Agung Gde Krisna.

Dengan adanya remis ini, maka Lapas Klas 1 Malang memberikan asimilasi sebanyak 58 orang WBP. ” Akibat dari pengurangan remisi ini, Lapas Klas 1 Malang memberikan asimiliasi 58 orang WBP. Mereka asimilasi di rumah sampai dua pertiga diprosesnya pembebasan bersyarat. Asimilasi ini sesuai Permenkumham 10 Tahun 2020,” ujar Agung.

Parade Nusantara di Lapas Klas 1 Malang. (ist)

 

Perlu diketahui bahwa dalam HUT ke 75 Republik Indonesia ini Lapas Klas 1 Malang melaksanakan Upacara Pengebaran Bendera. “Sebagaian besar petugas upacara adalah warga binaan. Tadi di akhir acara ada pemberian hadiah perlombaan dalam rangka 17 Agustus. Dilanjutkan dengan Teleconference bersama Menteri Hukum dan Ham, juga Direktur Jenderal Pemasyarakatan dari Lapas Klas 2 Mataram, dilaksanakan remisi secara nasional,” ujar Agung.

Advertisement

Sekitar pukul.12.30, Lapas Klas 1 Malang juga melaksanakan Parade Nusantara yang dilaksanakan oleh warga binaan.

“Parade Nusantara ini dipersembahkan oleh warga binaan dari pukul 12.30 hingga pukul 13.30. Menampilkan karya seni dari warga binaan. Kami selaku pembina mendukung penuh. Apresiasi dari tamu undangan. Semoga di HUT ke 75 Negara Kesatuan Republik Indonesia menjadi Indonesia yang maju dan berjaya. Kami di Lapas akan terus berkarya. Kami akan menunjukan ke masyarakat bahwa walaupun kita di dalam penjara akan selalu berprestasi,” ujar Agung. (gie)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas