Kabupaten Malang
Bupati Sanusi Hadiri Penyerahan CSR PT Indomarco Prismatama
Memontum Malang – Bupati Malang, HM Sanusi, menghadiri acara penyerahan bantuan corporate social responsibility (CSR) Indomaret berupa Laptop dan Handphone yang bertempat di Pendopo Agung Kabupaten Malang, Selasa (30/03) tadi.
Dalam pelaksanaan yang juga diikuti OPD Pemkab Malang, turut hadir juga Branch manager PT Indomarco Prismatama Cabang Malang, Aldwin Rinda.
Bupati Malang dalam kesempatan itu mengatakan, bahwa pendidikan mempunyai tugas penting untuk menciptakan pribadi yang berkarakter. Baik itu secara moral, maupun kultural.
Pada masa pandemi saat ini, dunia pendidikan juga dihadapkan pada tantangan, dalam mengembangkan kreativitas terhadap penggunaan teknologi.
“Hal seperti ini, akan terus ditingkatkan agar Kabupaten Malang bisa melaksanakan apa yang telah di programkan oleh presiden untuk membentuk SDM unggul. Karena dengan SDM unggul, dapat menentukan seberapa tinggi kualitas bangsa,” kata Bupati Malang.
PT Indomarco Prismatama memberikan bentuk kepeduliannya pada masa pandemi seperti saat ini, untuk meningkatkan pendidikan di Kabupaten Malang dan mendukung salah satu program kerja Bupati Malang.
PT Indomarco Prismatama menyerahkan CSR secara simbolis empat laptop dan 14 handphone.
Ada beberapa aspek penting yang harus terpenuhi dengan adanya guru atau tenaga pendidik yang kompeten, dukungan sarpras (sarana prasarana) yang memadai, serta kemudahan akses untuk mendapatkan pendidikan.
“Saya sangat berterima kasih kepada PT Indomarco Prismatama, karena pada kesempatan ini telah memprogram CSR yang diwujudkan melalui penyerahan bantuan berupa Laptop dan handphone. Untuk para guru dan juga siswa, tentu kita berharap agar bantuan ini dapat memberikan manfaat nyata, dan mampu menularkan spirit untuk bersama-sama memperkuat sinergitas, dalam pembangunan bidang pendidikan,” tambah Bupati Malang.
Di akhir sambutannya, Bupati Malang berpesan kepada penerima bantuan, agar memanfaatkan bantuan dengan sebaik mungkin. Karena, saat ini banyak sekali media pembelajaran yang tersedia, banyak pula materi yang dapat dengan mudah diperoleh.
“Sehingga baik para tenaga pendidik maupun para siswa, hendaknya terus mengasah dan melatih keterampilan secara mandiri,” tambah Bupati Sanusi. (hms/ed2)