Blitar
Sempat Dilaporkan Hilang Tenggelam, Jazad Pelajar Blitar Akhirnya Ditemukan
Memontum Blitar – Aksi heroik dilakukan seorang pria warga Desa Purwokerto, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar, Rabu (31/08/2022) tadi. Pria yang tidak diketahui namanya itu, tiba-tiba terjun dari atas dermaga perahu penyeberangan ke sungai aliran Brantas, yang tengah berarus deras tanpa menggunakan peralatan renang, saat melihat sesosok jasad hanyut di sungai.
Pria berkaos abu-abu tersebut, kemudian menarik jasad ke pinggir sungai agar bisa dibawa naik ke darat. Begitu mendekati pinggir sungai, sejumlah warga lainnya, pun langsung membantu untuk mengangkat jenazah.
Baca juga :
- Skybridge Penghubung Stasiun Ketapang dan Pelabuhan Ketapang Banyuwangi Terus Dimatangkan
- Kantongi 12 Penyebab dan Alasan Anak Putus Sekolah, Pj Wali Kota Malang Tekankan Intervensi Penanganan
- Dishub Kota Malang Bidik Sisi Eks Bioskop Kayutangan Heritage Jadi Titik Parkir Pengajuan Lahan
- Dekatkan Sejarah dan Budaya ke Generasi Muda, Museum Daerah Lumajang Ajak Jelajah Candi
- Panen Jagung bersama Warga Desa Pagung, TMMD Kodim Kediri juga Perbaiki Akses Jalan Sawah
Jasad tersebut, diketahui adalah seorang pelajar berinisial AA (14) warga Purworejo, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar, yang tenggelam di Sungai Brantas, saat mandi di bawah jembatan Nguri Desa Selokajang, Kecamatan Srengat, Selasa (30/08/2022) pukul 14.00. “Iya, jenazah sudah ditemukan tepatnya di dekat tambangan di Desa Purwokerto, Kecamatan Srengat,” kata Paur Humas Polres Blitar Kota, Bripka Supriyadi.
Seperti diberitakan sebelumnya, seorang pelajar dilaporkan hilang tenggelam di Sungai Brantas, tepatnya di bawah Jembatan Nguri, Desa Selokajang, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar. Karena kejadian itu, upaya pencarian pun dilakukan oleh petugas gabungan. (jar/gie)