Kabupaten Malang
Bersama Memo X dan Memontum.com, DRC Gelar Baksos di Pinggir Hutan Gajahrejo Gedangan
Memontum Malang —Bersama harian pagi Memo X, Dokter Rakyat Center (DRC) terus melakukan Bakti Sosial (Baksos) pengobatan gratis di sejumlah wilayah Malang Raya, khususnya daerah terpencil Kabupaten Malang.
Seperti yang berlangsung di kediaman Klimun warga RT36/RW04 Ardimulyo, sebuah dusun yang terletak di pinggir hutan Bajulmati, Desa Gajahrejo, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Malang Minggu (20/1/2019) pagi tadi.
Kondisi tersebut tidak meluluhkan semangat rombongan tim medis DRC dibawah pimpinan langsung dr H Umar Usman MM. Itu dilakukan untuk pendekatan diri kepada masyarakat Kabupaten Malang, khususnya yang belum mendapat pelayanan sarana kesehatan.
“Karenanya,kita mendekat kepada beberapa titik-titik,agar masyarakat mendapat kesempatan dalam hal pengobatan yang kami gelar dengan cara cuma-cuma alias gratis, ” urai mantan Satkorwil Banser JawaTimur, Ketua Ansor Kabupaten Malang, Wakil Ketua KNPI Kabupaten Malang dan Ketua PMI Kecamatan Sukun kota Malang ini ditemui sebelum berlangsungnya acara.
Dikatakan, untuk Baksos yang digelar oleh dokter muda sekaligus Ketua PC NU Kabupaten Malang ini sebanyak 42 kali.Dalam Baksos tersebut,ia sering menjumpai jenis penyakit kanker dan kelainan bawaan seperti jantung.
Guna mengatasi gangguan tersebut,pihaknya melakukan tindakan untuk prosedur pemeriksaan lebih lanjut ke Rumah Sakit. “Itupun tidak seberapa banyak,namun itu terjadi diberbagai tempat, ” ulasnya.
Diakhir perbincangannya bersama Memontum.Com, Umar mengaku, blusukan di desa terpencil membangkitkan kenangan tahun 1995 silam, ketika ia mengemban tugas di Nusa Tenggara Barat(NTB).
“Dengan bertugas di desa terpencil seperti daerah NTB, tenaga kita lebih banyak dimanfaatkan. Alhamdulilah, untuk wilayah Kabupaten Malang tidak begitu terpencil, itu jauh dibanding pulau-pulau lain di luar Jawa, ” ujar Umar mengakhiri.
Ditempat yang sama, Nasuki SH.M.Si sekretaris Camat Gedangan mengungkapkan rasa terima kasihnya dengan Baksos digelar MemoX bersama DRC ini.
“Mewakili Bapak Camat Gedangan Drs.Sugeng Hari Susanta MM, kami sangat berterima kasih atas perhatian MemoX bersama DRC yang telah memberikan pengobatan gratis kepada warga wilayah kami.Dengan Baksos ini sekaligus telah meringankan beban masyarakat, ” ujarnya.
Di tempat yang sama, Suparji, Kasun Ardimulyo menjelaskan, tidak menutup kemungkinan, Baksos yang baru pertama kali digelar ini akan diikuti oleh ratusan warga. Karena,selain diberikan secara gratis, untuk menjangkau ke tempat pelayanan kesehatan tak harus menempuh jarak yang lumayan jauh. Apalagi dengan kondisi instrastruktur yang belum begitu memadai.
“Sebelumnya, kami sudah sebarkan undangan kepada para ketua RT untuk ditindak lanjuti ke jama’ah tahlil. Dengan Baksos ini semuga masyarakat merasa terbantu,khususnya mereka yang kurang mampu,” ujar Suparji berharap.
Senada dengan ungkapan Suhardiono perangkat Desa Gajahrejo. Suhar berharap, Baksos pengobatan gratis dapat berlanjut. Karena itu sangat diharapkan, khususnya bagi warga desa terpencil yang jauh dengan pelayanan kesehatan. (sur/oso)