Kota Batu
Bunga Aglonema dan Beragam Kaktus Hias Jadi Idaman di Tengah Pandemi
Memontum Kota Batu – Kawasan Bukit Berbunga Sidomulyo, Kota Batu, menjadi kawasan wisata bunga di Kota Batu. Hingga saat ini, tren baru Bunga Aglonema dan beberapa Kaktus hias, tetap menjadi primadona bagi masyarakat.
Salah satu pedagang bunga, Susi, merasakan berkah dari tren kedua jenis bunga tersebut. Hamparan tanaman hias beraneka ragam, bisa kita temui di sepanjang jalan di Kota Batu khususnya di Desa Mulyo.
Semenjak pandemi Covid-19 mulai menurun, para wisatawan dan para pecinta bunga kembali berdatangan. “Sekarang semenjak kebijakan pembatasan sudah tidak ada lagi. Para pembeli ataupun wisawan, sudah mulai berdatangan, walau tidak seramai sebelum Covid-19,” ungkap Susi.
Baca juga:
- KPU Kota Malang Susun Persiapan Debat Pertama Paslon Pilkada Kota Malang 26 Oktober
- Perkuat Integritas Kades, Pemkab dan Kejari Probolinggo Gelar Jaksa Jaga Desa
- Presiden dan Wapres Gelar Jamuan Santap Siang bersama Sebelum Purna Tugas bersama Menteri dan Lembaga
- Tingkatkan Pembangunan Fasilitas Olah Raga, Pemkot Malang Susun Desain Olah Raga Daerah
- Resmikan Bandara Dhoho Kediri, Menko Luhut Sebut Bandara Dhoho Proyek Percontohan Pertama Skema KPBU
Susi juga menambahkan, wisatawan yang berdatangan selain berfoto-foto, mereka juga ada yang membeli bunga. Kaktus hias. Untuk Bunga Agolnema, mulai dari beberapa minggu ini, disebutkan juga mengalami kenaikan penjualan. Baik dari pembeli yang datang langsung, maupun pemesanan melalui online.
“Kalau untuk saya sendiri, saya membangun usaha ini dari tahun 1993. Sehingga, pelanggan saya sudah terbentuk sejak lama. Jika ada tren bunga, biasanya pelanggan ada yang langsung memesan ke saya. Kebanyakan bunga yang saya jual adalah produksi sendiri, kecuali Kaktus. Kalau Kaktus saya datangkan dari Bandung,” ujar Susi.
Trend ini sangat bagus untuk seluruh pedagang bunga di Desa Mulyo. Karena dengan banyaknya pembeli, dapat memulihkan ekonomi para pedagang bunga yang anjlok karena pandemi. (mg1/gie)