Berita

Jatim Park Siapkan Wahana Baru Jelang Natal dan Tahun Baru

Diterbitkan

-

Jatim Park Siapkan Wahana Baru Jelang Natal dan Tahun Baru

MEMONTUM KOTA BATU – Menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) Jatimpark Group akan menambah satu wahana lagi di Kota Batu. Glow Garden Spektakuler, hadir pada 15 Desember kedepan akan memanjakan wisatawannya untuk menikmati 26 wahana baru dengan luas area 1,8 hektar yang akan mengambil tema Hi Tech Hologram.

“Semuanya bertema hologram dan mengambil spot dari wisata di berbagai destinasi wisata dunia seperti Dubai, China, Jepang, dan lain sebagainya,” jelas Manager Operasional Glow Garden Spectakuler Yusuf Indra Hermawan Jufri. Ia juga mengungkapkan wahana baru ini merupakan satu-satunya park dengan wahana yang memiliki peleburan antara dunia virtual terbesar se Asean.

Lebih lanjut, Yusuf menambahkan pada wahana baru ini akan dibagi menjadi dua spot yakni indoor dan outdoor. Pada indoor akan disajikan diantaranya glow in the dark, immersive room, snow room, sakura room, fantasy land, hologram, Diamond room, game zone, dan masih banyak yang lainnya. Sedangkan untuk outdoor akan disajikan frozen island, mini train, mini swinger, happy base, baby wheele, monkey jump, drop tower mini, amphibi, dan lain sebagainya.

“Soft launchingnya akan dibuka mulai pukul 15.00 WIB sampai 22.00 WIB, akan ada diskon sebesar 50 persen untuk warga Kota Batu dan Malang dengan menyerahkan KTP atau kartu pelajar,” imbuh Yusuf. Ia berharap dengan kehadiran wahana baru ini kedepannya bisa menambah jumlah wisatawan dari lokal maupun mancanegara serta mampu menemani moment nataru di Kota Batu kedepannya.

Advertisement

Sementara itu Suryo Widodo selaku direktur Jatim Park 3 menambahkan bahwa wahana ini tidak sekaligus satu paket dengan tiket masuk ke Dino Park maupun musium musik dunia meski masih satu kompleks.

“Nanti wahana baru ini ada tiket masuk sendiri bukan include dengan Dino Park maupun Musium Musik Dunia, jadi ada biaya sendiri, dan di rencanakan tiket masuknya berkisar antara 75 ribu sampai 100ribu, ” begitu jelasnya. (bir/yan)

 

Advertisement
Advertisement
Lewat ke baris perkakas