Jember

Jelang Ramadan, Dinas Pariwisata Berencana Tutup Sejumlah Hiburan Malam

Diterbitkan

-

Jelang Ramadan, Dinas Pariwisata Berencana Tutup Sejumlah Hiburan Malam

Memontum Jember — Dua minggu menjelang bulan ramadhan, dinas pariwisata siapkan surat himbauan penutupan sejumlah tempat hiburan malam di Jember. Kepala dinas pariwisata Jember Arief Tyahyono menyatakan pihaknya berencana melakukan penutupan sejumlah tempat hiburan malam sebagai upaya untuk menghormati bulan suci. Namun sebelumnya, ia akan berkoordinasi dengan bupati terlebih dahulu selaku pimpinan daerah dan beberapa pihak terkait baik polri maupun TNI serta satpol PP untuk melaksanakan penutupan sejumlah tempat hiburan malam.

” Seperti tahun-tahun sebelumnya, menjelang bulan ramadhan kita siapkan surat pemberitahuan kepada pihak pengelola hiburan malam untuk menutup tempat usaha mereka sebagai upaya menghormati bulan suci ramadhan dan ini sudah berjalan sejak 2009 lalu,” ungkapnya.

Bagi mereka yang mangkir untuk menutup tempat sudah mereka selama bulan ramadhan, pihak dinas pariwisata akan memberikan Sangsi tegas berupa penutupan tempat usaha mereka. Namun sebelum itu akan diberlakukan surat peringatan dulu kepada para pengelola tampat hiburan malam. Baik Sp 1 hingga Sp 3.

Selain mengeluarkan surat penutupan tempat hiburan malam selama bulan ramadhan , pihak dinas pariwisata juga akan memberi himbauan kepada rumah makan yang ada di jember untuk menutup tempat usaha mereka pada siang hari dengan menggunakan tirai.

Advertisement

” khusus untuk rumah makan yang ada dijember selama bulan puasa dihimbau untuk menutup tempat usaha mereka dengan menggunakan tirai agar tidak mengganggu ibadah puasa bagi masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa,” tegasnya. (Cw3/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas