Mojokerto

Jelang Tahun Baru Dan Pemilukada 2018, Dandim 0815 Bersama Forkopimda Kota Mojokerto Gelar Rakor Pembinaan Wilayah

Diterbitkan

-

Jelang Tahun Baru Dan Pemilukada 2018, Dandim 0815 Bersama Forkopimda Kota Mojokerto Gelar Rakor Pembinaan Wilayah

Memontum Mojokerto – Dandim 0815 Mojokerto Letkol Kav Hermawan Weharima, S.H., bersama Forkopimda Kota Mojokerto menggelar rapat koordinasi pimpinan daerah bersama tokoh agama, tokoh masyarakat dalam rangka pengamanan persiapan pelaksanaan Pemilukada dan Tahun Baru 2018 Kota Mojokerto, di Pendopo Graha Praja Wijaya Pemkot Mojokerto, Rabu (27/12/2017).

Walikota Mojokerto, Mas’ud Yunus saat membuka acara menyampaikan, rakor bertujuan untuk mempererat silaturahmi yang sudah terbangun serta guna mewujudkan kondusifitas wilayah Kota Mojokerto, mengingat tahun depan Kota Mojokerto akan melaksanakan Pemilukada. “Semoga Kota Mojokerto tetap kondusif dan damai,” terangnya.

Sementara Dandim 0815 Mojokerto Letkol Kav Hermawan Weharima, SH., mengatakan dalam rangka mewujudkan kondusifitas wilayah di Kota Mojokerto, khususnya saat perayaan Natal 2017 lalu, pihak Kodim 0815 bersinergi dengan Kepolisian dan instansi terkait dalam melaksanakan pengamanan, baik di tempat ibadah maupun sejumlah pos pengamanan yang tergelar di wilayah Mojokerto Kota, termasuk dalam persiapan pengamanan pergantian tahun 2018 mendatang.

“Tidak hanya pos pam yang bersifat statis, Kodim bersama Polres Mojokerto Kota, Subgarnisun III/0815 dan instansi terkait juga menggelar patroli di sejumlah titik yang berpotensi rawan kemacetan dan gangguan Kamtibmas,” tandas pria yang merangkap Dansubgarnisun III/0815 Mojokerto.

Advertisement

“Dalam upaya revitalisasi wawasan kebangsaan dan membangunan ketahanan nasional, Kodim 0815 Mojokerto, telah bekerjasama dengan Bakesbangpol Kota Mojokerto melaksanakan kegiatan Aktualisasi Cinta Tanah Air bagi generasi muda yang diikuti sejumlah Mahasiswa dari Perguruan Tinggi se-Kota Mojokerto,” ungkapnya.

Dandim juga menyinggung tentang proxy war yaitu perang dalam segala aspek berbangsa dan bernegara atau sebuah perang antara dua negara yang tidak saling berhadapan namun mengunakan pihak ketiga dan tidak bisa terlihat mana kawan dan mana lawan yang tujuannya untuk menciptakan instabilitas wilayah.
“Untuk itu semua pihak harus bersatu dalam mencegah atau melawan proxy war,” pinta Dandim.

Berikutnya penyampaian Kapolres Mojokerto AKBP Puji Hendro Wibowo, SH., S.IK., dan Kepala Kejaksaan Negeri Kota Mojokerto DR. Halila Rama Purnama, SH., MH., memberikan pencerahan terkait pentingnya mewujudkan kondusifitas di wilayah Kota Mojokerto dalam menghadapi Pilkada Serentak 2018. Di akhir acara, Forkopimda Kota Mojokerto mengajak segenap tokoh untuk membantu mewujudkan situasi yang aman dan kondusif.

Hadir dalam kegiatan tersebut, antara lain Ketua DPRD Kota Mojokerto Febriana Meldyawati, SH., Plt. Sekda Kota Mojokerto Dr. Ir. Gentur Prihantono Sanjoyo Putro, MT., Dadenpom V/2 Mojokerto diwakili Mayor CPM Marsidianto, Kepala Bakesbangpol Kota Mojokerto Anang Fahruroji., S.Sos.. M.Si., Forpimka Prajurit Kulon dan Magersari, Camat Kranggan, FPK, FKDM, Toga, Tomas, Toda se-Kota Mojokerto dan segenap undangan. (gan/ono)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas