Pemerintahan

Job Fair 2019 Trenggalek Dibuka, Sediakan 5.000 Lowongan Kerja

Diterbitkan

-

Sekretaris Daerah Kabupaten Trenggalek, Joko Irianto saat memberikan sambutan dalam Trenggalek Job Fair 2019 di Hotel Hayam Wuruk Trenggalek

Memontum Trenggalek – Sekretaris Daerah Kabupaten Trenggalek, Joko Irianto membuka kegiatan Trenggalek Job Fair tahun 2019 di Gedung Majapahit Hotel Hayam Wuruk Trenggalek. Melalui event ini, pihaknya berharap mampu mengurangi tingkat pengangguran khususnya di Kota Keripik Tempe.

Pemerintah Kabupaten Trenggalek melalui Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja yang kembali menggelar Trenggalek Job Fair 2019 menyediakan sedikitnya 5.000 lowongan pekerjaan dari puluhan perusahaan ternama.

Dalam sambutannya, Sekda Trenggalek menyampaikan bahwa dengan digelarnya Trenggalek Job Fair diharapkan dapat mengurangi tingkat pengangguran, khususnya pada usia produktif.

“Kegiatan semacam ini penting dan strategis untuk mengurangi tingkat pengangguran. Salah satu kebijakan penanggulangan pengangguran adalah melalui usaha mempercepat pertemuan antara pencari kerja dan lowongan yang tersedia, “ungkap Joko, Kamis (27/06/2019).

Advertisement

Diakui Joko, Pemerintah Kabupaten Trenggalek senantiasa memfasilitasi dan berupaya menciptakan iklim usaha yang kondusif dan berpihak pada usaha swasta yang banyak menyerap tenaga kerja. Serta menjamin keamanan investor yang beriinvestasi di Kabupaten Trenggalek.

Pihaknya juga berharap kegiatan tersebut dapat dimanfaatkan oleh para pencari kerja sehingga tenaga kerja lokal dapat terserap secara maksimal. Selain juga mengurangi tingkat pengangguran pada usia produktif di Kabupaten Trenggalek.

Terpisah, Kepala Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Trenggalek, Nanang Budiarto mengatakan bahwa Job Fair ini digelar dengan tujuan untuk memfasilitasi para pencari kerja untuk mendapatkan pekerjaan sesuai dengan pengetahuan, ketrampilan bakat dan minatnya. Selain itu juga membantu perusahaan dalam menyerap tenaga kerja berkualitas dan profesional.

“Yang penting bisa untuk mengurangi angka pengangguran melalui peningkatan penempatan tenaga kerja. Dan perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja pun juga mampu mendapatkan yang sesuai kritik yang diinginkan, ” tegas Nanang.

Advertisement

Sebanyak 50 perusahaan baik dari wilayah Trenggalek maupun luar kota ikut berpartisipasi dalam Trenggalek Job Fair 2019 ini. Serta kurang lebih 5.000 lowongan pekerjaan yang tersedia dalam event tahunan ini. (mil/yan)

 

Advertisement
Lewat ke baris perkakas