Kota Malang
Kelebihan Muatan, Truk Angkut Kayu Tabrak Besi Portal Jembatan KA Embong Brantas
Memontum Kota Malang — Setelah beberapa waktu lalu sebuah truk menbrak jembatan KA Embong Brantas Kota Malang, pihak PT KAI nampaknya tidak mau kejadian tersebut terjadi kembali. Pihaknya pun beberapa hari lalu memasang portal besi pembatas yang berada di samping kanan dan kiri jembatan. Tentunya dengan harapan jika terjadi benturan/ tabrakan tidak langsung menghantam jembatan melainkan menghantam portal besi terlebih dulu.
Nampaknya antisipasi pemasangan besi pembatas ini berfungsi dengan baik. Hal itu terlihat pada Kamis (28/12/2017) sekitar pukul 02.30. Sebuah truk Hino Nopol DR 8714 AE yang dikemudikan Edy Sucipto (29) warga Lingkungan Krajan, Kelurahan Kalipuro, Kecamatan Kalipuro, Kabupaten Banyuwangi, diduga kelebihan muatan kayu. Karena terlalu tingginya muatan, bagian atas truk tersebut menabrak besi pembatas jembatan hingga jebol. Bisa dibayangkan jika tidak ada besi pembatas, maka tidak menutup kemungkinan akan berimbas langsung menbarak jembatan KA.
Informasi yang diperoleh Memontum. com, menyebutkan bahwa truk dari arah Talok, Kecamatan Turen, Kabupaten Malang hendak dibawa ke Jakarta. Truk tersebut melaju dari arah selatan. Namun karena diduga kelebihan muatan, bagian atas truk menabrak besi pembatas. Bahkan akibat dari kejadian itu portas besi pembatas tersebut sampai roboh.
Tahu ada benturan, Sopir truk langsung menghentikan laju truknya. Kejadian ini kemudian dilaporkan ke pihak PT KAI. Petugas Laka Lantas, Dishub dan juga Polsuska segera datang ke lokasi kejadian. Kasus ini masih dalam lenanganan petugas Laka Lantas polres Malang Kota. ” saat kejadian petugas Laka Lantas langsung tiba di lokasi. Saat ini masih dalam penyelidikan,” ujar Kasubag Humas Polres Malang Kota Ipda Marhaeni. (gie/yan)