Kabar Desa

Koramil Kendit Situbondo Kawal Kepulangan Empat Pasien OTG di Rumah Karantina

Diterbitkan

-

Memontum Situbondo – Anggota Koramil 0823-06 Kendit, Serma Akh Fadli Amd Kep kawal kepulangan empat orang pasien OTG di rumah karantina angrek jinga UPT Puskesmas Kendit Kecamatan Kendit Kabupaten Situbondo, Minggu (13/06). Rumah karantina Anggrek Jingga UPT Puskesmas Kendit Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo, telah memulangkan empat Orang Pasien OTG Covid-19.
Adapun pasien OTG yang sudah di pulang, diantaranya Moh. Hendra Holili (22) warga Kampung Blimbingan Rt 03 Rw 01 Desa Kendit Kecamatan Kendit Kabupaten Situbondo.

Pada hari Kamis (03/06) yang bersangkutan melakukan tes swab PCR di PAA Dess Klatakan dan dinyatakan positif Covid-19 kondisi tanpa keluhan. Berikutnya, Ahmad Laily Syarifulah (25) warga Kampung Semekan Selatan Rt 02 Rw 01 Desa Klatakan Kecamatan Kendit Kabupaten Situbondo pada hari Kamis (03/06) yang bersangkutan melakukan tes swab PCR di PAA Desa Klatakan dan dinyatakan positif Covid-19 dengan keluhan flu meler.

Baca juga:

Lalu, Ah. Saifudin (23) warga Kampung Klontong Desa Kalianget Kecamatan Banyuglugur Kabupaten Situbondo pada hari Kamis (03/06) yang bersangkutan melakukan tes swab PCR di PAA Desa Klatakan dan dinyatakan positif Covid-19 dan kemudian keempat Tolak Edi (19) warga Kampung Tegal Wangkal Desa Dawuhan Kecamatan Suboh Kabupaten Situbondo pada Kamis (03/06) yang bersangkutan melakukan tes swab PCR di PAA Desa Klatakan dan dinyatakan positif Covid-19. Hingga hari ini Minggu (13/06) pukul 14.00 WIB ke empat orang tersebut dipulangkan karena sudah melewati 10 hari semenjak tanggal 12 Juni 2021 dan tidak ada gejala lain.

Saat ini untuk pasien OTG Covid-19 yang di karantina di rumah Anggrek Jingga UPT Puskesmas Kendit terdapat 4 orang pasien dan menempati ruang Karantina (isolasi) dengan fasilitas Karantina Kamar, Jumlah kamar/bed 4 unit/8 bed, Jumlah isolasi 4 orang dan kamar yang dipakai 3 kamar sisa kamar/bed 1 unit/4 bed. Dan status terakhir pulang sembuh empat orang.

Advertisement

Pemulangan keempat pasien yang sembuh hari Minggu 13 juni 2021 yang di hadiri oleh Anggota Koramil Kendit Serma Akh Fadli Amd kep, Tenaga kesehatan Puskemas Kendit, dan Anggota Trantib Kecamatan Kendit, Budi dan Personil Polsek Kendit, Brigadir Dani Mahendra. (her/ed2)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas