Pendidikan

Koramil Probolinggo Pantau Pelaksanaan Uji Coba Pembelajaran Tatap Muka SMPN 1 Krejengan

Diterbitkan

-

Memontum Probolinggo – Koramil 0820/13 Probolinggo meninjau pelaksanaan pembelajaran tatap muka sementara itu bersama Team Tracer melaksanakan patroli rutin di lokasi Posko PPKM Mikro, peninjauan pelaksanaan uji coba pembelajaran tatap muka, mengajak siswi dan siswa melaksanakan program prokes yang di ajurkan pemerintah, Peninjauan pelaksanaan uji coba pembelajaran tatap muka ini dilakukan di Sekolah SMPN 1 Krejengan, Kecamatan Krejengan, Kabupaten Probolinggo sekitar pukul 09.00, Rabu (28/04).

Turut hadir dalam peninjauan tersebut Koramil 0820/13 Probolinggo, Satpol PP, Dinas kesehatan juga staf Kecamatan setempat, serta Kepsek SMPN 1 Krejengan.

Baca juga:

Dalam kesempatan tersebut Babinsa, Agus Sasmito, Kodim 0820/13 berdialog sambil memberikan semangat kepada para peserta didik. “Kami juga berkeliling melihat sarana prasarana yang tersedia di sekolah mulai dari sanitasi, tempat cuci tangan dan ruang kelas, Peninjauan pelaksanaan uji coba pembelajaran tatap muka ini diakhiri dengan pemberian motivasi dan semangat kepada seluruh dewan guru,” ungkap Agus Sasmito.

Alhamdulillah, hari ini saya sudah meninjau pelaksanaan uji coba pembelajaran tatap muka. Dari hasil peninjauan yang sudah dilakukan Babinsa Agus Sasmito Kodim 0820/13, sekolah sangat semangat menyambut uji coba pembelajaran tatap muka. Demikian pula para siswa yang mendapatkan giliran masuk hari ini semua menyampaikan bahwa mereka semangat dan merindukan sekolah.

Advertisement

Karena memang 30 persen siswa yang diizinkan untuk masuk dan menjadi tugas sekolah untuk mengatur mana yang harus masuk dan mana yang untuk sementara melakukan pembelajaran online di rumah, begitu seterusnya, semuanya berjalan dengan baik dan patuh pada apa yang menjadi ketentuan Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Probolinggo. (geo/ed2)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas