Probolinggo

Lebah Madu Lumbang Sangat Menjanjikan, 6 Bulan Omzet Rp 500Juta

Diterbitkan

-

Tempat budi daya lebah madu. (pix)

Memontum Probolinggo — Suasana sejuk dan mendung adalah salah satu bentuk cuaca di daerah desa Negororejo kecamatan Lumbang Kabupaten Probolinggo, tepatnya di kaki gunung Bromo. Di desa tersebut terdapat Sentra budidaya lebah madu, yang kini menjadi salah satu penghasilan masyarakat desa setempat, guna meningkatkan mendapatkan tambahan penghasilan mereka.

Sudah mulai banyak warga sekitar yang memulai usaha lebah madu, ada sekitar 10 warga yang menjadi peternak lebah madu, yang tergabung dalam kelompok Petani Genting Makmur. Budidaya lebah madu di desa Nogororejo sendiri, sudah mulai dikembangkan semenjak 8 tahun yang lalu, atau sekitar tahun 2009-2010 lalu.

Di daerah tersebut yang awal mayoritas bermata pencaharian seorang petani yang tiap harinya berkerja di sawah. Tetapi semenjak budidaya lebah madu terbukti menunjukkan hasil menjanjikan, tak sedikit warga desa Negororejo yang akhirnya menjadi peternak lebah madu.

Lebah Madu Lumbang Sangat Menjanjikan, 6 Bulan Omzet Rp 500Juta

Salah satunya Misnadi yang merupakan ketua kelompok Petani Genting Makmur. Menurutnya, saat ini perkembangan budidaya lebah madu di daerahnya terus mengalami peningkatan.

Advertisement

Seperti yang dialami tahun 2017 ini saja, kelompok ternak lebah madu sudah melakukan 4 kali panen madu, dalam kurun waktu 2 bulan. Dan pendistribusian dari panen madu tersebut, sudah tersebar hingga luar wilayah Jawa Timur, bahkan Jawa Bali.

“Sekarang ini sudah banyak warga yang menjadi peternak lebah madu, dan madu-madu yang dihasilkan pun cukup bervariasi. Seperti madu bunga matahari, madu markisa, madu Randu dan masih banyak lagi,” pungkas Misnadi.

Laman: 1 2

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas