Jember
Oalah Ayam…Ayam….
Memontum Jember – Pedagang ayam potong di Pasar Tanjung Jember mengaku mengalami penurunan omset penjualan dikarenakan 2 bulan mengalami kenaikan.
“Biasanya sehari habis 3 kuintal, sekarang menurun hanya mampu 1,5 kuintal, Sebelumnya (2 hari lalu) masih Rp 32 ribu,. Sekarang harganya Rp 36 ribu (perkilo),” tutur Ibu Nami, Rabu (18/7/2018) siang. Hal serupa juga dikeluhkan oleh Ibu Devi yang mengatakan kenaikan ini dari peternak ayam.
“Kalau setelah lebaran kemarin itu harganya Rp 28 ribu, sekarang sudah Rp 36 ribu, memang dari sananya (peternak ayam potong, red) tambah hari tambah naik, apalagi ini mau lebaran haji,” kata Devi. Pantauan wartawan di lokasi, penjualan daging ayam potong terlihat lengang, sepi. (yud/yan)