Blitar
Pembangunan JLS Blitar Dipastikan Dimulai Awal Tahun Depan
Memontum Blitar— Meski Jalur Lintas Selatan (JLS) di Kabupaten Blitar hingga saat ini belum terbangun, namun demikian, Pemerintah Kabupaten Blitar nampaknya tidak tinggal diam. Pemkab Blitar memastikan jika pembangunan JLS akan dimulai di awal tahun 2018 mendatang.
Untuk saat ini pembebasan lahan di sepanjang Jalur Lintas Selatan, mulai dari perbatasan Kabupaten Malang sampai pantai Serang, dan mulai pantai Serang hingga perbatasan Kabupaten Tulungagung dengan total sepanjang 64 kilometer sudah selesai dilakukan.
“Kita sudah menyelesaikan pembebasan lahan, baik perbataan dengan Malang maupun Tulungagung,” kata Kepala Bidang Jalan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Blitar, Sudarman, Minggu (17/11/2017).
Menurut Sudarman, saat ini pemerintah pusat juga sudah melakukan persiapan untuk dimulainya pembangunan jalur lintas selatan di awal tahun 2018 nanti, yaitu sepanjang 10 kilometer mulai dari pantai Serang sampai dengan pantai Tambakrejo.
“Pembangunan JLS ini kita lakukan secara bertahap menyesuaikan dengan anggaran dari pemerintah pusat. Karena JLS merupakan proyek pembangunan pemerintah pusat”, tandas Sudarman. Jalur Lintas Selatan di Kabupaten Blitar sepanjang 64 kilometer ini, menghabiskan anggaran sekitar Rp 1 triliun. “Kira-kira anggaran yang dibutuhkan sebesar Rp 1 triliun. Tapi itu semua dari Pemerintah Pusat”, pungkas Kabid Jalan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Blitar. (jar/yan)