Kota Malang

PSLD UB Fasilitasi Maba Disabilitas

Diterbitkan

-

PSLD UB Fasilitasi Maba Disabilitas

Memontum Kota Malang – Universitas Brawijaya (UB) membuka peluang kuliah dengan memberikan kuota 20-an kursi bagi mahasiswa penyandang disabilitas. Meski anino jumlah pendaftar mencapai 51 camaba, yang melakukan seleksi sejumlah 48 camaba. Jumlah pendaftar ini lebih sedikit dibandingkan tahun kemarin yang mencapai 70 camaba. Rata-rata camaba mendaftar D3 Vokasi. Pendaftar terbanyak merupakan penyandang tunarungu sebanyak 16 camaba.

PSLD (Pusat Studi dan Layanan Disabilitas) UB memfasilitasi mahasiswa difabel, dengan menyiapkan volunteer untuk membantu mahasiswa difabel selama proses perkuliahan maupun membantu penugasan. Pada tahun ini, PSLD menambah fasilitas bagi penyandang tunarungu dengan memberikan video subtitle, guna membantu penyandang tunarungu dalam memahami materi perkuliahan. Sementara bagi penyandang tunanetra difasilitasi dengan digitalisasi buku.

PSLD berikan sosialisasi kepada orang tua camaba disabilitas. (mgub)

PSLD berikan sosialisasi kepada orang tua camaba disabilitas. (mgub)

Tes tulis berlangsung dan tes wawancara bertempat di Fakultas Sosial dan Politik (FISIP) UB, pada 23-24 Juli 2018, dilanjutkan tes psikotes. Materi tes tulis yang diberikan, meliputi mata pelajaran Matematika, Bahasa Inggris, IPA, IPS, dan Bahasa Indonesia. Pada tahap tes tulis, pihak PSLD UB menyiapkan volunteer untuk membantu camaba. Selain itu, untuk camaba yang mendaftar jurusan desain grafis diwajibkan untuk melakukan tes menggambar.

Sementara tes wawancara pada tanggal 25-26 Juli 2018, dengan metode agak berbeda dari tahun sebelumnya. Sebelumnya, tes wawancara dilakukan bersama orang tua camaba, pada tahun ini tes wawancara hanya dilakukan camaba saja. Nantinya, penerimaan mahasiswa penyandang disabilitas diumumkan pada 31 Juli 2018. Camaba disabilitas yang dinyatakan diterima, nantinya akan mengikuti masa orientasi, baik tingkat universitas dan fakultas.

Advertisement

Laman: 1 2

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas