Sumenep

Surat Suara Kurang 2000, KPU Sumenep Minta Tambahan

Diterbitkan

-

Memontum Sumenep – Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 2019 kali ini sudah tinggal menghitung hari. Namun Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumenep mengaku masih kekurang sekitar dua surat suara. Untuk itu, proses pengiriman logistik untuk Pemilihan Umum (Pemilu) ke wilayah Kepulauan Sumenep, terancam molor dari jadwal sebelumnya. Hal itu disebabkan karena kekurangan Surat Suara belum terpenuhi.

Meski demikian, KPU Sumenep menyatakan kesiapannya untuk mendistribusikan Surat Suara (SS) dan logistik lainnya ke seluruh wilayah Kabupaten Sumenep. Komisioner KPU Sumenep Divisi Sumber Daya Manusia dan Partisipasi, Abdul Hadi, menyatakan bahwa jadwal pendistribusian seluruh logistik Pemilu akan dimulai tanggal 3 April sampai 15 April 2019 nanti. Baik daratan maupun kepulauan nanti akan disalurkan ke tingkat PPK, tergantung jadwal pemberangkatan.

Pengiriman logistik ke kepulauan perlu dilakukan lebih awal untuk mengantisipasi cuaca buruk. Kabupaten Sumenep terdiri dari 334 Desa, 126 Pulau yang menyebar di 27 Kecamatan. Secara adminitrasi 9 Kecamatan diantaranya berada di kepulauan.

Dia mengatakan, kekurangan tidak hanya SS Presiden/Wakil Presiden, DPD, DPR RI, DPRD Provinsi. Tetapi juga termasuk untuk SS DPRD Kabupaten. Sementara ada dua Dapil di kepulauan, yakni Dapil 6 dan Dapil 7. “Tapi kami sudah mengirim surat ke KPU Provinsi untuk diteruskan ke KPU Pusat agar kekurangan surat suara ini segera ditambah,” terangnya.

Advertisement

Secara keseluruhan KPU kekurangan sebanyak 78.035 lembar SS. Kekurangan itu merupakan akumulasi kekurangan surat surat karena rusak dan juga karena jumlah yang dikirim dari perusahaan (pemenang tender) tidak sesuai.

“Kita pastikan logistik itu sampai ke seluruh PPK dari tanggal 3 sampai 15 April. Nanti H-1, kita pastikan logistik tersebut sampai ke masing-masing TPS,” katanya, Selasa, (26/3/19).

Untuk wilayah kepulauan seperti Masalembu, Sapeken, Arjasa dan Kangean, pendistribusian logistik Pemilu itu diprioritaskan. Itu karena menyesuaikan dengan jadwal keberangkatan kapal.

“Kita akan menggunakan transportasi kapal laut yang reguler berangkat dari pelabuhan kalianget. Untuk pulau dekat seperti Giligenting, Talango dan Raas, kita bisa menggunakan kapal biasa,” pungkasnya.

Advertisement

Diketahui bahwa, Kabupaten Sumenep mempunyai 334 desa dan 126 pulau yang tersebar di 27 Kecamatan sedangkan 9 kecamatan berada di kepulauan. Menurut Hadi, pihaknya sekarang sedang melakukan proses pemilihan dan pengeppakan surat suara untuk DPR Kabupaten, Provinsi, RI , DPD RI dan PILPRES, serta kelengkapan lainnya.

“Penyampulan Surat Suara dan logistik ke Kepulauan kita lakukan penuh hati-hati, agar benar-benar aman dari air laut,” pungkasnya. (sen/edo/yan)

 

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas