Kota Malang

Tabrakan 2 Moncong Matic, Mahasiswa UM Klenger

Diterbitkan

-

TKP : Evakuasi anggota PSC 119. (dokumentasi PSC)

Memontum Malang-Tabrakan keras dua sepeda motor terjadi, Kamis (9/11/2017) pukul 23.35 di jalan raya Langsep, Kecamatan Sukun, Kota Malang. Satu korban meninggal dunia, dua luka berat.

Letak posisi kejadian berada di jalan memutar depan area masuk Ijen Suites atau jalan bercabang tikungan sisi utara pasar Tanjungrejo dan SPBU Mergan. Selang beberapa menit usai ada informasi kejadian, tim unit ambulan PSC 119 Kota Malang mendatangi lokasi.

Terlibat tabrakan dua pengendara sepeda motor Mio J N 5880 TBN dan Mio N 5859 AAB. Dua nama korban diketahui bernama M Arif Setiawan (20) dan Aris Wahyudi (19). Keduanya diketahui mahasiswa Universitas Negeri Malang (UM). Satu identitas korban lainnya masih “didalami” petugas. RAMAI : Masih ramai warga melihat sisa-sisa tabrakan. (sos)

“Satu Balikpapan, satu Pasuruan, kuliah di UM, jurusan olahraga, semester 3, ” urai Dhana, kordinator PSC 119 Malang saat ditemui di halaman Instalasi Forensik RSU Dr Saiful Anwar Malang.

Advertisement

“Satu meninggal di lokasi yang belum diketahui namanya. Kalau yang mahasiswa, sepertinya sehabis futsal, ” ungkap Andik Agus Mardiko alias Agus Demit, seorang relawan yang turut mengevakuasi korban, Jumat malam.

Sementara itu, diceritakan Teguh (28), warga Perum Mutiara Asri, Pandanlandung, Kecamatan Wagir pengendara sepeda motor yang melintas di lokasi, ia melihat langsung kejadian. SISA : Topi dan kacamata korban. (sos)

“Laki semua. Satu boncengan naik sepeda motor, satu dari arah sana, belok ke sini, satu dari arah sana, saya di belakangnya, ” ungkap Teguh kepada warga yang melihat lokasi.

Pukul 01.50, anggota Unit Laka Lantas Polres Malang Kota mendatangi ruang Instalasi Forensik RSU Dr Saiful Anwar Malang. Mobil unit Laka Lantas itu juga mengangkut dua kendaraan bermotor yang terlibat tabrakan.

Advertisement

Kronologis yang didapat dari keterangan saksi di lokasi, sepeda motor berboncengan melaju dari arah berlawanan dengan pengendara sepeda motor. Pengendara motor lain, bermaksud memotong arah dari lajur kanan sisi Selatan. (sos)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas