Banyuwangi

Tali Gas Nyangkut, Pelajar SMP Tewas Nabrak Bus Pariwisata

Diterbitkan

-

Tali Gas Nyangkut, Pelajar SMP Tewas Nabrak Bus Pariwisata

Memontum Banyuwangi – Gas menyangkut, dan melaju dengan kecepatan tinggi, pelajar SMP tewas tabrak bus Garin Trans Pariwisata, Senin (16)7)2018) siang.

Kecelakaan tragis tersebut terjadi di depan Santika Hotel Santika, Kelurahan Sini, Kecamatan Banyuwangi. Saat itu, MFR (12) warga Desa Tambing, kecamatan Kabat berboncengan dengan Febri Rizkiawan (12) melaju dari timur, hendak belok ke kiri, karena gasnya menyangkut, kendaraan tersebut melaju kencang, dan menabrak pembatas jalan yang berada ditengah jalan, hingga terpental ke barat.

anggota Laka Lantas saat cek TKP Laka  (ras)

anggota Laka Lantas saat cek TKP Laka (ras)

“Kebetulan, dari selatan melaju bus Garin Trans Pariwisata Nopol AE 7021 UF yang dikemudikan Erwin Misdianto, kecelakaan pun terjadi, yang mengakibatkan satu orang m ninggalin dunia dan luka-luka,”terang Kanit Laka Polres Banyuwangi, Ipda Ardhi Bita Kumala.

Menurut Ipda Ardhi kecelakaan ini terjadi, jarak Trans Pariwisata sudah sangat terlalu dekat, sehingga sopir bus trans Pariwisata ini tidak bisa menghindar, sehingga terjadilah kecelakaan ini.

“Kedua korban langsung kami larikan ke rumah sakit Fatimah, salah satu korban, meninggal ketika dalam perjalanan menuju rumah sakit,”jelasnya.

Advertisement

Sementara akibat kejadian ini, sopir bus Trans Pariwisata, Erwin Misdianto diperiksa oleh Petugas lantas Banyuwangi, serta memeriksa saksi-saksi yang mengetahui terjadinya Lakalantas ini.

“Kami masih melakukan pemeriksaan kepada sopir bus dan saksi-saksi, dan melakukan pemeriksaan lebih lanjut,”pungkas Kanitlaka Polres Banyuwangi. (ras/yan)

Advertisement
Lewat ke baris perkakas