Hukum & Kriminal

Terkait Pemalsuan Akun FB Ketua Dewan, DPC PDI-P Kota Malang Buat Aduan ke Polisi

Diterbitkan

-

Terkait Pemalsuan Akun FB Ketua Dewan, DPC PDI-P Kota Malang Buat Aduan ke Polisi
Tim Badan Bantuan Hukum & Advokasi Rakyat (BBHAR) dari DPC PDI-P Kota Malang datangi Mapolresta Malang Kota. (ist)

Memontum Kota Malang – Badan Bantuan Hukum & Advokasi Rakyat (BBHAR) dari DPC PDI-P Kota Malang, Selasa (23/2/2021) sekitar pukul 15.00, mendatangi Mapolresta Malang Kota.

Yakni membuat pengaduan terkait pemalsuan akun mencatut nama Ketua DPRD Kota Malang yang juga Ketua DPC PDI-P, I Made Riandiana Kartika.

Sebab dalam akun Facebook, tersebut, pelaku yang memakai foto I Made Riandiana Kartika dan juga memakai nama yang hampir mirip yakni I Made Riandiana Kartikasari.

Baca: Catut Foto dan Nama Ketua Dewan Kota Malang, Pelaku Gondol Uang Rp 3 Juta

Advertisement

Apalagi dalam postingan itu, pelaku seolah-olah menawarkan bantuan pinjaman modal usaha di masa pandemi Covid-19 dan sudah menimbulkan korban.

Ketua BBHAR, Harvard Kurniawan mengatakan, bahwa pihaknya memutuskan mengusut kasus ini katena sudah memakan korban.

“Sudah ada 1 orang korban. Supaya masyarakat juga tahu bahwa tidak ada program seperti di akun tersebut,” ujar Harvard.

Pihaknya berharap, petugas kepolisian melakukan penyelidikan terkait kasus ini. “Soal ini masih menunggu hasil kajian dari kepolisian, termasuk kelanjutan proses hukum, kami serahkan ke polisi. Kedepannya supaya masyarakat jangan mudah percaya penawaran program melalui media sosial, kecuali dari laman resminya langsung,” ujar Harvard.

Advertisement

Modus penipuan pelaku terkait peminjaman modal dari Bank Sinar Mas. Bahwa ada 2 nomor yang dicantumkan, 1 nomor mengaku atas nama Johan selaku dari Bank Sinar Mas dan 1 nomor mengaku atas nama Made Riandiana Kartika.

“Korban ini memang simpatisan kami dan sudah kadung percayanya sampai tidak berpikir panjang untuk transfer uang. Dia juga terdesak berhutang untuk bayar uang kuliah anaknya. Kerugiannya Rp 3 juta. Karena sudah ada korban, lalu ada unsur nama, jabatan hingga logo partai, akhirnya kita laporkan saja,” ujar Harvard.

Sementara, Ketua DPRD Kota Malang, I Made Rian DK menyatakan dirinya merasa sangat dirugikan atas adanya akun tak bertanggungjawab tersebut. Apalagi simpatisan dan konstituen PDI Perjuangan di Malang menurutnya juga ikut dirugikan.

“Tidak mungkinlah DPRD membuat program kredit untuk masyarakat, apalagi lewat akun begituan,” kata Made merespon akun palsu yang mencatut identitas dirinya.

Advertisement

Baca juga: Bongkar Toko Sepeda, Maling Curi Uang Rp 22 Juta

Seperti diberitakan sebelumnya, tak pernah terbayang oleh Ratna Wati Dwi Rahayu (45) warga Jl Ngaglik Gang IV B, Kecamatan Sukun, Kota Malang, Senin (22/2/2021) pagi, bakal menjadi korban penipuan.
Wanita yang akrab disapa dengan sebutan Libra ini tertipu Rp 3 juta oleh pelaku yang mencatut nama dan foto Ketua Dewan Kota Malang I Made Dian Kartika.

Pelaku sendiri melakukan aksinya dengan memasang foto ketua dewan di akun Facebook. Hanya saja di Facebook tersebut tertulis nama yang sedikit berbeda. Yakni tertulis nama I Made Riandiana Kartikasari. Modus pelaku menawarkan dana modal usaha dalam masa pandemi Covid-19. (gie)

Advertisement
Advertisement
Lewat ke baris perkakas