Lamongan

Tiga Tahun Jejak Kepemimpinan Bupati Lamongan dan Wakil, Pemkab Gelar Khotmil Qur’an

Diterbitkan

-

Nemontum Lamongan – Pemerintah Kabupaten Lamongan melaksanakan Khotmil Qur’an di Pendopo Lokatantra Kabupaten Lamongan, Senin (26/02/2024) tadi. Pelaksanaan ini, sebagai bagian peringatan tiga tahun jejak kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Lamongan, H Yuhronur Efendi dan KH Abdul Rouf.

Bupati Yuhronur yang hadir langsung, berharap dengan pelaksanaan lantunan ayat suci Al-Qur’an itu dapat menggelorakan semangat untuk mengiringi pembangunan masyarakat di Kabupaten Lamongan. “Hari ini kita memulai kegiatan jejak kepemimpinan tiga tahun dengan Khotmil Qur’an. Ini kita maksudkan, sebagai awal seluruh kegiatan sekaligus apa yang kita cita-citakan selalu mendapatkan sinaran dan keberkahan dari Allah SWT,” kata Bupati Yuhronur.

Baca juga:

Menapaki tiga tahun kepemimpinan, bupati mengaku bersyukur segala program yang tertuang di dalam RPJMD, telah mencapai target. “Alhamdulillah, mulai infrastruktur pelayanan publik kita lakukan dengan baik. Tidak hanya secara pencapaian program, tetapi lebih dari itu. Banyak program-program yang kita lakukan bisa melampaui target dan itu artinya banyak prestasi-prestasi yang kita terima. Di satu tahun ini saja, sudah ada sekitar 40 penghargaan,” terang Bupati Yuhronur.

Dihadapan 237 lembaga yang mengikuti Khotmil Qur’an secara hybrit, Bupati juga mengapresiasi OPD dan masyarakat atas kolaborasi mewujudkan pembangunan dengan semangat inklusifitas. Karenanya, di sisa masa jabatannya, ini akan terus berupaya menuntaskan program-program yang belum terselesaikan.

Advertisement

“Kita memulai seluruh janji-janji politik yang kita tuangkan dalam RPJMD dan alhamdulillah program itu kita impelementasikan ke dalam 11 program. Semuanya ada progres yang telah dilakukan dan dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat. Karenanya, ini kita akan terus berupaya memenuhi segala yang ada di janji-janji politik yang ada di RPJMD,” terangnya. (kom/son/gie)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas