Pemerintahan
Wali Kota Dampingi Baznas Probolinggo Distribusikan 1048 Sembako dan Uang ke Abang Becak serta Anak Yatim
Memontum Probolinggo – Seribu lebih kaum dhuafa, yang terdiri dari abang becak dan yatim piatu di Kota Probolinggo, bakal mendapatkan bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) setempat. Pendistribusian sembako dan uang santunan tersebut, dilaksanakan secara bertahap mulai 1 Mei hingga 5 Mei mendatang.
Untuk perdana, sekitar 1.048 warga yang ada di Kecamatan Kanigaran. Penyerahan simbolis, dilakukan Wali Kota Probolinggo, Habib Hadi Zainal Abidin, dengan berkeliling ke enam kelurahan untuk menyerahkan bantuan, Sabtu (01/05) tadi.
Baca juga:
- Gelar Sarasehan Sambut Hari Santri, Pemkot Malang Tekankan Peran Santri di Era Digital
- Bea Cukai Malang, Pemkab Malang dan Forkopimda Musnahkan 6 Juta Batang Rokok dan Ratusan Liter Miras Ilegal
- Over Weight, Puluhan Personel Polres Trenggalek Lakukan Program Penurunan Berat Badan
Kali pertama pendistribusian di Kelurahan Kanigaran sejumlah 332, dengan rincian 100 dhuafa, 143 abang becak dan 89 anak yatim. Kelurahan Kebonsari Kulon sebanyak 302 bantuan untuk 100 dhuafa, 77 anak yatim dan 125 abang becak.
Dilanjutkan ke Kelurahan Kebonsari Wetan berjumlah 225 penerima, yaitu 100 dhuafa, 65 anak yatim dan 60 abang becak. Selanjutnya Wali Kota, Habib Hadi menuju Kelurahan Curah Grinting. Bantuan di kelurahan ini ada 162 untuk 100 dhuafa, 23 anak yatim dan 39 abang becak.
Di Kelurahan Tisnonegaran dibagikan 143 bantuan untuk 100 dhuafa, 20 anak yatim dan 23 abang becak. Sementara itu, kelurahan terakhir yang didatangi adalah Sukoharjo dengan jumlah bantuan 100 dhuafa, 44 anak yatim dan 100 abang becak.
Bantuan yang diterima dhuafa dan abang becak, masing-masing berupa sembako (beras 5 kilogram, minyak goreng 2 liter, gula 1 kilogram, kecap botol, kopi dan teh) dan uang tunai Rp 90 ribu. Sedangkan untuk anak yatim mendapatkan santunan Rp 250 ribu per anak.
“Semoga betul-betul bermanfaat untuk yang warga berhak mendapatkan bantuan ini. Mudah-mudahan bisa membantu apa yang menjadi kebutuhan. Hari ini kami mendistribusikan paket sembako dan uang tunai di kelurahan se-Kecamatan Kanigaran. Nanti akan kami lakukan bergiliran mulai 1 sampai 5 Mei, insyaallah, mudah-mudahan tidak ada kendala,” terang Habib Hadi.
Wali Kota mengatakan, jumlah yang diterima di setiap kelurahan berbeda antara satu dengan yang lain. Yang sama adalah bantuan untuk dhuafa, satu kelurahan 100 bantuan. Yatim piatu dan abang becak berbeda jumlahnya disesuaikan domisili masing-masing.
“Mudah-mudahan semuanya tepat sasaran. Karena kami ingin menyalurkan kepada yang membutuhkan. Gunakanlah bantuan ini untuk hal yang bermanfaat, jangan lihat besar kecilnya, tapi lihat kebersamaannya. Mudah-mudahan bisa meringankan beban kebutuhan,” ujar bapak empat orang anak ini.
Warga Rt di Kelurahan Kanigaran, Warno, mengaku bersyukur mendapatkan bantuan tersebut. “Alhamdulillah saya bisa dapat bantuan ini. Ya tentu saja senang sekali,” tuturnya.
Pendistribusian yang dilaksanakan sesuai protokol kesehatan itu juga diikuti Ketua Baznas Kota Probolinggo, M Agus Saifudin, Kepala Kemenag, Mufi Imron Rosadi, Kabag Kesra, Agus Dwiwantoro dan Camat Kanigaran, Agus Rianto. (geo/ed2)