Kabupaten Malang

Pabrik Permen Dampit Terbakar

Diterbitkan

-

Pabrik Permen Dampit Terbakar

Memontum Malang – Sabtu (25/8/2018) malam, pabrik permen dan makanan ringan, CV Kidung Agung di Dampit, terbakar selama 4 jam lebih. Pabrik di Jalam Sumberkembar No 1 Kelurahan/Kecamatan Dampit, Kabupaten Malang itu, tidak berproduksi saat dilahap si jago merah.

Hingga pukul 02.00, anggota Reskrim Polsek Dampit, warga dan anggota PMK Kabupaten Malang masih berada di lokasi kejadian. Kobaran asap dan api, pertama kali terlihat sejak pukul 19.00.

Berdasarkan keterangan saksi yang diambil Polsek Dampit, Pukul. 19.00, Dani melihat asap di bagian atap perusahaan. Aktifitas produksi terakhir, berhenti sejak sore atau pukul 16.30. Peralatan dan mesin pun telah dimatikan total.

Di lokasi, ada 3 orang bertugas jaga, yakni Dani (26), Angga (23) dan Aris (22). Ketiganya berusaha menghubungi pihak terkait, termasuk Polsek Dampit. Bantuan pemadam pun dikerahkan.

Advertisement

Sekitar pukul 19.45, mobil tangki PMK Kabupaten Malang dibantu mobil PMK Kota Malang sebanyak 5 unit terjun ke lokasi. Disiagakan pula, ambulan Puskesmas Dampit guna mengantisipasi korban luka.

Laman: 1 2

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas