Blitar
Bupati Blitar Berharap Car Free Day Jadi Icon Ibu Kota
Memontum Blitar – Bupati Blitar Rijanto melaunching Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) di Ibukota Kabupaten Blitar Kanigoro, Minggu (08/07/2018). Kegiatan lauching ini, selain diikuti seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD), juga dihadiri Kapoles Blitar dan jajarannya, Dandim 0808 Blitar dan jajaarannya, serta Ketua KONI Kabupaten Blitar. Sebelumnya Car Free Day atau Hari Bebas Kendaraan Bermotor di Kabupaten Blitar biasa diselenggarakan di Kecamatan Wlingi.
Selain olahraga bersama seperti senam, jalan sehat, lari, dan bermain-main di area bermain anak di halaman Pemkab Blitar, dalam launching kegiatan Car Free Day di Kanigoro Kabupaten Blitar, juga disediakan beberapa layanan masyarakat, diantaranya donor darah, pemeriksaan kesehatan, perpanjangan SIM, pajak STNK, praktek SIM di samsat keliling yang disediakan Polres Blitar, dan perekaman e-KTP yang disediakan Dispendukcapil
Bupati Blitar, Drs H Rijanto MM dalam sambutannya mengatakan, kegiatan Car Free Day ini pertama kali dilakukan di Kabupaten Blitar dan bertepatan dengan momen hari Bhayangkara ke-72. Selain itu, kegiatan ini juga dalam rangka menyongsong hari jadi Kabupaten Blitar ke-693.
“Alhamdulillah, ini sangat luar biasa. Kegiatan yang baru pertama kali kita gelar ini juga bertepatan dengam hari-hari besar, seperti hari Bhayangkara ke-72 dan dalam rangka menyongsong Hari Jadi Kabupaten Blitar”, kata Rijanto.
Lebih lanjut orang nomor satu di Kabupaten Blitar ini menyampaikan, untuk kedepannya setiap minggu diharapkan tetap ada kegiatan Car Free Day di Kanigoro. Selain itu, kegiatan Car Free Day diharapkan akan menjadi Icon di Ibukota Kabupaten Blitar, yaitu di Kanigoro.
“Semoga kegiatan seperti ini bisa terus dilakukan setiap minggu, agar bisa menjadi icon Ibukota di Kanigoro ini. Kita akan terus berupaya untuk mewujudkannya”, tandas Bupati Blitar. (fzi/hms/yan)