Politik
Partai Demokrat Gelar Vaksinasi di Ponpes Darul Ulum Jombang
Memontum Jombang – Bulan Bhakti Partai Demokrat Peduli dan berbagi, Gelar Vaksinasi di Pondok Pesantren Darul Ulum Peterongan, Jombang. Rangkaian kegiatan hari ulang tahun Partai Demokrat ke 20 bertempat di Universitas Darul Ulum (UNIPDU) Peterongan, Kabupaten Jombang.
Hadir dalam kegiatan. Jajaran Pengasuh Pondok Unipdu, Ketua DPC partai Demokrat Jombang, M Syarif Hidayatullah, Jajaran PAC Partai Demokrat Jombang, BMI Jombang Sayap Partai Demokrat serta AHY Lovers Jombang.
Baca juga:
- Sekda Kota Malang Ingatkan Pentingnya Peran Arsitek Lanskap dalam Pembangunan Berkelanjutan
- Peringati Hari Jadi, Pemkab Gelar Jombang Culture Carnival yang Diikuti 40 Peserta
- Perkuat Integritas Kades, Pemkab dan Kejari Probolinggo Gelar Jaksa Jaga Desa
Anggota DPR-RI dari Fraksi Partai Demokrat, Guntur Sasono, Ketika diwawancarai seusai memantau Kegiatan vaksinasi menyampaikan kegiatan hari ini dalam rangka peringatan bulan bakti Ulang Tahun ke 20 Partai Demokrat.
“Partai Demokrat berkoalisi dengan rakyat melaksanakan vaksinasi kepada civitas akademika asuhan dari Yayasan Darul Ulum Peterongan Jombang,” ujar Guntur.
Vaksinasi sebanyak 500 untuk Mahasiswa dan Mahasiswi Unipdu menggunakan jenis vaksin sinovac. Guntur berharap santri-santri di bawah asuhan Gus Heri semuanya sehat, karena ponpes merupakan tempat yang banyak terdapat pemuda milenial sebagai kekuatan harapan bangsa.
“Jangan sampai terlambat vaksinasi yang bisa menimbulkan gangguan pada kesehatan kita. Sejauh ini kita usahakan secara maksimal pencegahan dini melalui vaksinasi dengan tetap menggunakan protokol Kesehatan dengan ketat,” ungkap Guntur.
Di tempat sama Pengasuh Pesantren Tinggi Darul Ulum, Gus Heri, sapaan akrab, Zahrul Jihad, menyampaikan terdapat sekitar 500 Mahasiswa dan Mahasiswi yang hadir dalam kegiatan vaksinasi.
“Kita turut mensukseskan program Pemerintah terkait program vaksin, harapannya setelah mendapatkan vaksin semuanya sehat, dapat terhindar dari Covid-19. Kami ucapkan Terima Kasih Kepada Partai Demokrat melalui Bakti Sosial telah memberikan donasi vaksin kepada mahasiswa kami,” tutur Gus Heri.
Sementara itu Ketua DPC Partai Demokrat Jombang, M Syarif Hidayatullah, ketika diwawancarai juga menyampaikan vaksinasi adalah salah satu kegiatan Partai Demokrat untuk turut membantu pemerintah dalam percepatan vaksinasi secara Nasional.
“Terimakasih kepada Bapak Guntur Sasono yang peduli menyapa masyarakat melalui program vaksinasi. Selain itu Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudoyono, juga mengintruksikan melalui virtual, agar segera menyapa masyarakat dengan tindakan-tindakan yang real sesuai jargon Partai Demokrat berkoalisi dengan Rakyat,” katanya. (azl/ed2)