Lumajang

Prihatin Jalan Rusak, Badak Hitam Tandai Lubang-lubang di Jalanan Lumajang

Diterbitkan

-

Prihatin Jalan Rusak, Badak Hitam Tandai Lubang-lubang di Jalanan Lumajang

Memontum Lumajang — Jalanan lumajang yang rusak di sepanjang Jalan Lintas Timur, Jum’at (12/1/2018) sore, diberi tanda oleh Personil Badak Hitam. Ini dilakukan guna menghindari para pengendara utamanya roda dua agar tidak terjadi Kecelakaan.

“Kita prihatin dengan kondisi jalan di wilayah kabupaten Lumajang yang rusak, apalagi akhir-akhir ini sering musim hujan. Ini membahayakan para pengendara,” ungkap Guntur, salah seorang personil Badak Hitam.

Pihaknya sering menyaksikan pengendara sepeda motor jatuh, lantaran saat hujan lubang-lubang jalan tidak kelihatan.Ini karena tergenang air dan sering diinfokan lewat radio terjadi kecelakaan akibat hal ini.

“Ini sebenarnya wujud peduli saja, bukan aksi yang bagaimana. Karena pengguna jalan terutama dari luar daerah mengeluhkan keadaan ini dan kita prihatin,” terangnya.

Advertisement

Dengan memberi tanda putih di badan jalan yang rusak, pihaknya berharap, pengguna jalan mengetahui dan lebih hati-hati agar tidak terjebak lubang.
“Kalau ada tanda putih begini, mereka kan lebih berhati-hati,” ungkapnya.

Pengecatan jalan dilakukan menggunakan pilox warna putih di sepanjang Jalan Lintas Timur dengan dibantu kedua rekannya dari personil Badak Hitam. Kerusakan akses jalan di Kabupaten Lumajang sudah tergolong memprihatinkan.

“Belakangan ini sebagian jalan di Lumajang baik masuk ranah Provinsi maupun Kabupaten sudah nampak diperbaiki. Namun saya sendiri sebagai warga sekaligus pengguna yang tiap hari lewat merasa tidak nyaman, seperti kalau lewat di jalan Wonorejo ke utara,” keluhnya.

Langkah ini dilakukan sembari menunggu ada perbaikan dari pemerintah. Dia berharap agar pemerintah terus mengoptimalkan perbaikan akses jalan yang rusak di Lumajang. Karena baiknya fasilitas akses jalan bisa berpengaruh pada minimnya angka kecelakaan dan kemanan lainnya.

Advertisement

“Mudah-mudahan cepat ada perbaikan,” harapnya. Perlu diketahui jalanan yang rusak parah dengan banyak lubang dan bergelombang diantaranya disepanjang jalan raya Kedungjajang, jalan raya jarit dan Candipuro, Badak Hitam adalah nama Komunitas Radio Komunikasi Lingkungan 764. (adi/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas