Lumajang

Tekan Angka Stunting, Pj Bupati Lumajang Terima CSR dari Bank Jatim

Diterbitkan

-

CSR: Pj Bupati Lumajang saat menerima secara simbolis CSR Bank Jatim. (pemkab for memontum)

Memontum Lumajang – Pj Bupati Lumajang, Indah Wahyuni, menerima bantuan sebanyak 120 ribu butir telur dari Program Corporate Social Responsibility (CSR) Bank Jatim. Bantuan dalam rangka untuk menekan angka stunting di Kabupaten Lumajang, diberikan secara simbolis di Pendopo Arya Wiraraja Lumajang, Selasa (14/05/2024) tadi.

Dalam kesempatan itu, Pj Bupati Lumajang mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada Bank Jatim Cabang Lumajang atas kepedulian terhadap isu stunting (Tengkes) yang masih menjadi tantangan besar di Lumajang. “Terima kasih kepada Bank Jatim. Semoga, sinergi yang telah terjalin baik ini dapat terus berlanjut dan semakin ditingkatkan,” kata Pj Bupati Lumajang.

Ditambahkan Pj Bupati Yuyun, bahwa stunting merupakan salah satu masalah kesehatan serius yang menjadi fokus perhatian pemerintah, baik di tingkat daerah maupun pusat. Di Kabupaten Lumajang, angka stunting masih relatif tinggi. Sehingga, diperlukan kolaborasi antara pemerintah daerah dan berbagai stakeholder untuk mengatasi permasalahan ini.

Baca juga :

Advertisement

“Kami berharap dapat bersinergi dengan semua pemangku kepentingan di Kabupaten Lumajang. Dengan kerja sama yang kuat, kami yakin bisa menurunkan angka stunting. Dan bantuan dari Bank Jatim ini adalah langkah awal yang sangat berarti. Semoga, pihak lain juga tergerak untuk mengikuti jejak ini,” paparnya.

Dalam kesempatan itu, Pj Bupati Lumajang juga menyoroti keterbatasan anggaran yang dimiliki Pemerintah Kabupaten Lumajang, yang membuat bantuan dari CSR perusahaan seperti Bank Jatim, sangat penting. “Anggaran kami terbatas, jadi kami sangat membutuhkan dukungan CSR seperti yang telah diberikan oleh Bank Jatim dan lembaga atau perusahaan lainnya,” jelasnya.

Sementara itu, Direktur IT dan Digital Bank Jatim Pusat, Zulhefi Abidin, menegaskan bahwa bantuan ini merupakan bagian dari komitmen Bank Jatim untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. “Ini adalah wujud kepedulian kami kepada masyarakat. Hari ini, kami menyerahkan CSR berupa bantuan 120 ribu butir telur untuk mempercepat penurunan angka stunting di Kabupaten Lumajang,” ujarnya. (kom/adi/gie)

Advertisement
Lewat ke baris perkakas