Blitar

Pawai Produk Pertanian Awali Pembukaan Blitar Agro Festival

Diterbitkan

-

Bupati Blitar, Rijanto memberangkatkan Pawai produk pertanian di pertigaan Tlogo Kanigoro

Memontum Blitar– Pawai produk pertanian mengawali agenda Agro Festival Kabupaten Blitar. Pawai yang diikuti 22 peserta dari 22 Kecamatan di Kabupaten Blitar tersebut, menampilkan produk pertanian berupa tanaman pangan, hortikultura, peternakan, perkebunan maupun perikanan.  Pawai diberangkatkan langsung Bupati Blitar, Rijanto, Selasa (5/12/2017) siang, dari pertigaan Tlogo Kanigoro, dan finish di kantor sekretariat Pemkab Blitar.

 

Dalam sambutanya Rijanto mengatakan, Agro Festival ini digelar untuk untuk mempromosikan dan mengangkat potensi pertanian serta sebagai bentuk  kepedulian Pemerintah Kabupaten (Pemkab) terhadap sektor pertanian. Dengan kegiatan “Blitar Agro Festival” ini, pihaknya berharap kedepan  mampu mendorong dan meningkatkan daya saing produk-produk pertanian dari Kabupaten Blitar.

 

Advertisement

“Potensi pertanian Kabupaten Blitar sangat luar biasa, inilah yang harus kita kembangkan dan kita tingkatkan dari segi kualitas maupun kuantitas. Dengan demikian kita yakin sektor pertanian di Kabupaten Blitar akan semakin berkembang pesat,” kata Rijanto, Selasa (5/12/2017).

 

Dalam kesempatan tersebut  Rijanto juga mengucapkan terimakasihnya untuk Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) dari 22 kecamatan di Kabupaten Blitar yang ikut berpartisipasi mensukseskan pawai. Dengan adanya Blitar Agro Festival Bupati Rijanto juga mengajak masyarakat Blitar untuk melihat dan hadir menambah ilmu pengetahuan tentang dunia pertanian di Kabupaten Blitar dengan karakteristik tanah pertanian di Kabupaten Blitar yang berbeda.

 

Advertisement

“Ayo besok lihat Blitar Agro Festival, ini demi generasi bangsa yang cinta tanah air dan bangga menjadi petani di Kabupaten Blitar. Selain itu kita juga akan mengetahui  banyak hal tentang dunia pertanian lainnya,” ajak Bupati.

 

Lebih lanjut Rijanto menyampaikan, pihaknya juga mendorong agar kegiatan ini digelar setiap tahun. Karena bisa menimbulkan efek yang sangat positif.  Dimana masyarakat Blitar bahkan daerah lain bisa mengetahui potensi pertanian yang dimiliki  Kabupaten Blitar.

 

Advertisement

“Tentunya hal ini akan mendorong pembangunan. Dan  bisa meningkatkan potensi pertanian yang ada menjadisemakin berkembang”, tadasnya.

 

Blitar Agro Festival ini dilaksanakan mulai tanggal 5 Desember hingga 7 Desember 2017 mendatang di halaman Pendopo Sasana Adi Praja di Kecamatan Kanigoro yang akan diikuti oleh peserta baik dari tingkat Kabupaten/Kota hingga tingkat regional yang akan memamerkan produk unggulan dan teknologi pertanian diantaranya berbagai jenis buah-buahan, sayuran, pangan olahan, alat-alat pertanian dan sebagainya. (an/jar/yan)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas