SEKITAR KITA

Disperindag Jatim Gelar Pelatihan Pembuatan Game 2D

Diterbitkan

-

Memontum Malang Kota – UPT Pengembangan Mutu Produk Industri dan Teknologi Kreatif Disperindag Jatim, menggelar pelatihan ‘Pembuatan Game 2D Berbasis Mobile Apps’. Agenda yang bertempat di Bakorwil III Malang ini, menyasar untuk millenials angkatan kerja, seperti siswa SMK dan mahasiswa. Salah satu alasan, dalam setahun terakhir jumlah pengangguran naik hingga 466,02 ribu.
Pelatihan sendiri, berlangsung selama tiga hari, yakni sejak 8,10 dan 11 Desember 2020. Di hari terakhir ini (11/12), peserta diminta mempresentasikan hasil game yang telah mereka buat. Dengan berbekal ilmu yang sudah diberikan oleh mentor dari tim ahli UPT Pengembangan Mutu Produk Industri Dan Teknologi Kreatif Malang.
“Kami sangat berharap para milenial bisa mengembangkan industri kreatifnya. Tidak hanya berhenti seusai pelatihan,” ungkap Kasi Desain Produk Industri dan Teknologi Kreatif Disperindag Jatim, Aries Juhandojo.

Sebagai instansi pemerintahan, Aries merasa perlu memfasilitasi dan memberi wadah. Sehingga, kedepan ada kolaborasi antara industri kreatif dengan pelaku usaha, terutama Industri Kecil Menengah (IKM).
Dalam pelatihan pembuatan game 2D ini, diakuinya kemampuan peserta masih sekitar 70 persen. “Game ini sangat menguras otak, karena belajar pemograman. Tetapi, setidaknya peserta paham. Tidak berhenti disini, jika ingin memperdalam materi pelatihan bisa mengunjungi inkubator JITC (Jatim Information Technology Creative),” katanya.

Mentor pelatihan, Maulid Agung Triono, mengatakan bahwa yang ditekankan adalah jiwa kewirausahaan. “Karena dibawah naungan teknologi, maka kewirausahaan yang diangkat adalah kewirausahaan digital. Salah satunya dengan pengembangan produk berupa game 2D,” paparnya.

Simulasi industri juga diterapkan dalam pelatihan ini supaya siap selalu belajar, mengingat bahwa teknologi sangat dinamis. “Mulai dari bagaimana membuat sampai menjualnya. Mereka juga harus siap berkolaborasi,” imbuh dosen Manajemen Universitas Merdeka Malang ini. (cw1/sit)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas